Suara.com - Guardians of the Formula mungkin awalnya terdengar seperti film tentang rahasia nuklir dan konspirasi negara.
Tetapi saat film bergulir, penonton justru dibawa ke sebuah kisah medis yang tak kalah menegangkan.
Film produksi Serbia ini sukses mengecoh ekspektasi, sekaligus menyajikan drama manusia yang kuat dan menyentuh.
Disutradarai oleh Dragan Bjelogrli dan diangkat dari kisah nyata, film ini berlatar tahun 1958 di Yugoslavia.
Sekelompok ilmuwan muda mengalami kecelakaan radiasi saat melakukan eksperimen rahasia di Institut Nuklir Vina.
Untuk menyelamatkan nyawa mereka, pemerintah mengirim mereka secara diam-diam ke Klinik Curie di Paris.
Di sanalah dokter Georges Mathé melakukan transplantasi sumsum tulang pertama antara pendonor dan penerima yang tidak memiliki hubungan darah, sebuah tonggak penting dalam dunia pengobatan leukemia.
Sebelumnya, film ini menuai pujian di berbagai festival Internasional. Guardians of the Formula meraih Variety Award dan Green Leopard Award di Locarno Film Festival 2023, serta mencatat lebih dari 100 ribu penonton di bioskop Serbia dalam waktu singkat.
Secara visual, film ini tampil total. Tone warna kusam dan lighting redup membuat penonton seolah benar-benar berada di era 1950-an.
Baca Juga: Sukses Breaking Bad, Vince Gilligan Garap Serial Sci-Fi Pluribus, Gandeng Rhea Seehorn
Akting para pemainnya juga terasa dalam dan jujur. Tidak banyak dialog emosional berlebihan, tapi justru ekspresi dan bahasa tubuh yang berbicara.
Yang menarik, alur film ini disajikan dengan gaya maju-mundur. Di awal mungkin bikin bingung dan butuh sedikit konsentrasi ekstra, tapi lama-kelamaan justru jadi bagian paling menarik.
Penonton diajak merangkai potongan cerita seperti puzzle, hingga akhirnya semua menyatu di akhir dengan sangat memuaskan.
Meski berangkat dari cerita seputar nuklir, film ini pelan-pelan bergeser menjadi drama medis yang menyentuh.
Puncaknya ada pada penjelasan ilmiah tentang metode transplantasi sumsum tulang yang disampaikan dengan cara yang cukup kompleks namun menggugah.
Momen tersebut jadi titik balik emosional dan membuat film ini terasa benar-benar bermakna.
Berita Terkait
-
Review Jujur The Bounty Hunter, Tayang Malam Ini di Trans TV
-
Film Assalamualaikum Baitullah, Arbani Yasiz sebagai Barra Si Pria Soft-Spoken
-
Profil Vince Gilligan, Penulis dan Sutradara Breaking Bad yang Hadir dengan Karya Terbaru, Pluribus
-
7 Fakta Avengers: Doomsday, Robert Downey Jr Kembali sebagai Villain?
-
Sukses Breaking Bad, Vince Gilligan Garap Serial Sci-Fi Pluribus, Gandeng Rhea Seehorn
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Iman Rachman Mundur, Penggantinya Sedang Dalam Proses Persetujuan OJK
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
Terkini
-
Inul Daratista Idap Penyakit Apa? Ini Kondisi Terbarunya dan Minta Doa Usai Pingsan di Kamar Mandi
-
ODGJ Asal Ponorogo Dipasung 20 Tahun karena Diyakini Warga Punya Ilmu Sakti
-
Prilly Latuconsina Kerja Sebagai Sales di Mal Bekasi per Hari Ini
-
Boiyen Gugat Cerai usai 2 Bulan Nikah, Anwar BAB Sempat Curiga Rully Cuma Pansos
-
Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
-
Kompetensinya Diragukan Sebagai Juri Indonesian Idol, Soleh Solihun: Tentu Saja Saya Tidak Peduli
-
Bukan Cuma Jakarta, Lisa Blackpink Bakal Beraksi di Bekasi dan Depok untuk Film Extraction: Tygo
-
Klarifikasi Melki Bajaj Soal Dugaan Investasi Bodong: Bukan Pengelola, Hanya Model Iklan
-
Abun Sungkar Panik Syuting Bareng Living Legend di Film Titip Bunda di Surga-Mu
-
Sadar Lututnya Tak Kuat Lagi di Usia 50 Tahun, Maia Estianty Ogah Punya Rumah Tingkat