Suara.com - Grup band punk rock legendaris asal Bali, Superman Is Dead (SID), membagikan salah satu pengalaman paling mencekam dalam perjalanan 30 tahun karier mereka.
Dalam sebuah obrolan santai, Bobby Kool, Jerinx, dan Eka Rock mengenang kembali momen saat mereka nyaris menjadi amukan massa di Jogja hingga harus berlindung di sebuah masjid.
Peristiwa menegangkan ini terjadi pada tahun 2003, tak lama setelah band yang digawangi I Gede Ari Astina alias Jerinx itu bergabung dengan label musik besar.
Keputusan ini memicu propaganda negatif di kalangan sebagian komunitas punk yang menganggap SID telah berkhianat.
Vokalis sekaligus gitaris, Bobby Kool, mengungkapkan bahwa insiden tersebut merupakan puncak dari rentetan kejadian tidak menyenangkan yang bermula dari tur mereka di kota-kota sebelumnya, seperti Surabaya dan Medan.
"Yang jelas itu imbas dari ketika kami masuk major," ujar Bobby Kool dalam podcast Kasih Paham Bro, dikutip Rabu, 30 Juli 2025.
Eka Rock, sang pembetot bas, menambahkan bahwa sebelum konser di Jogja, telah beredar surat-surat provokatif yang menyudutkan SID. Puncaknya terjadi di Medan, di mana panggung mereka sampai dibakar oleh oknum penonton.
"Sebelum itu beredar kayak apa ya, surat-surat, propaganda. Pada saat konser, jumlah mereka nggak banyak, cuma 20 orang tapi agresif," kenang Eka.
Suasana semakin brutal saat mereka tiba di Jogja. Sejak awal pertunjukan, band sudah dilempari berbagai macam benda, termasuk kotoran manusia yang mengenai Bobby Kool. Meski dalam kondisi teror, mereka tetap berusaha profesional.
Baca Juga: Rayakan 30 Tahun Berkarya, Superman Is Dead Siap Gelar Konser Distorsi Tiga Dekade
"Badanku sendiri kena kotoran manusia. Yang di mana aku nyanyi, enak banget nih baunya," canda Bobby mengenang kejadian pahit itu.
Karena situasi yang semakin tidak terkendali, pihak panitia dan keamanan akhirnya memutuskan untuk menghentikan konser dan mengevakuasi para personel SID.
Mereka dilarikan ke belakang panggung, di mana terdapat sebuah masjid yang menjadi tempat mereka berlindung sementara dari kejaran massa.
"Di belakang stage itu ada masjid. Jadi kami disembunyikan di sana. Kami mualaf untuk beberapa menit," seloroh Jerinx yang disambut tawa personel lainnya.
Insiden ini menjadi salah satu titik terberat dalam perjalanan karier Superman Is Dead. Namun, alih-alih membuat mereka gentar, pengalaman tersebut justru semakin memperkuat mental dan kekompakan band yang tahun ini merayakan hari jadi ke-30.
Berita Terkait
-
Superman Is Dead Bahas Kemungkinan Bubar: Kalau Ada yang Meninggal
-
Superman Is Dead Tak Masalah Lagunya Dinyanyikan Ulang: Gak Perlu Izin, Ribet!
-
Jerinx Pernah Dipenjara, Superman Is Dead Tetap Kompak: Kami Tahu Arti Band Sebenarnya
-
Superman Is Dead Beber Perubahan Riders di Konser 30 Tahun: Ada Bir dan Susu Kurma!
-
30 Tahun Tanpa Ganti Personel, Superman Is Dead Ungkap Kunci Kekompakan
Terpopuler
- 5 Produk Viva Cosmetics yang Ampuh Atasi Flek Hitam, Harga di Bawah Rp50 Ribu
- Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
- 5 Rekomendasi HP Layar AMOLED 120Hz Termurah 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan
- KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
- 5 HP Murah Alternatif Redmi Note 15 5G, Spek Tinggi buat Multitasking
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
Mimi Peri Tolak Oplas Biar Cantik, Takut Bohongi Tuhan
-
Mengenal 4 Karakter Baru Bridgerton Season 4, Kunci Konflik Cinta Benedict
-
Curhat Pilu Nurul Akmal Hanya Diangkat PPPK Paruh Waktu: Apakah Aku Tidak Pantas?
-
Sudrajat Penjual Es Gabus Ketahuan Banyak Bohong, Deddy Corbuzier Batal Kasih Bantuan
-
Ressa Minta Pengakuan Sebagai Anak Kandung Harus dari Mulut Denada Sendiri
-
Syutingnya Bikin Tangerang Macet Total, Film Lisa BLACKPINK Ternyata Berlatar Myanmar
-
Tessa Mariska Sebut Ayah Kandung Ressa Anak Denada Seorang Rapper, Siapa?
-
Fakta Catherine O'Hara Pemeran Ibu Kevin di Home Alone, Meninggal Dunia di Usia 71 Tahun
-
Aksi Open to Work Prilly Latuconsina Diduga Gimik Brand, Dikritik Tak Sensitif Realita Sosial
-
Viral Siswa SMPN 3 Depok Bawa Meja Lipat dari Rumah, Padahal Gedung Baru Direnovasi Rp 28 Miliar