Suara.com - Dikenal publik lewat kemampuannya menirukan suara berbagai tokoh dengan presisi yang nyaris sempurna, Kristo Immanuel kini melangkah ke babak baru yang tak kalah menantang: menyutradarai film layar lebar. Perjalanannya penuh warna, dari kreator konten suara, yang kini duduk di kursi sutradara. Mari mengenal lebih dekat sosok Kristo lewat jejak langkahnya di industri hiburan dan film.
Berawal dari Mimpi
Sejak kecil, Kristo Immanuel telah menemukan panggilannya dalam dunia film, bahkan Kristo telah membuat film pendek sejak SD! Bakat dan hobi ini jadi batu loncatan awal kariernya sebagai kreator konten dan entertainer. Batu loncatan itu demi mewujudkan mimpi besarnya: membuat film.
Masuk Dunia Film: The Big 4 & Gelar Aktor Pendatang Baru
Setelah kuliah jurusan Film & Televisi di Universitas Multimedia Nusantara, Kristo semakin serius berkarya. Ia sempat menjadi asisten sutradara di Teka-Teki Tika (2021) hingga membintangi film The Big 4 karya Timo Tjahjanto dan membawa pulang penghargaan Pemain Pendatang Baru Terbaik di Piala Maya 2023. Ia kembali terlibat menjadi co-director di Kaka Boss (2024), yang membuka wawasan lebih dalam tentang proses kreatif film.
Menulis dan Menjadi Sutradara Tinggal Meninggal (TingNing) yang Kristo Banget!
Kristo mendapatkan kesempatan untuk menulis dan menyutradarai Tinggal Meninggal sebagai debutnya setelah pitching cerita Tinggal Meninggal ke rumah produksi Imajinari pada tahun 2023.
Tinggal Meninggal lahir dari kisah yang sangat personal bagi Kristo Immanuel. Berawal dari pertanyaan-pertanyaan tentang cara kerja masyarakat, Kristo kerap merenung: mengapa kita sering merasa harus memenuhi ekspektasi orang lain dalam bersosialisasi? Sebagian cerita TingNing terinspirasi dari pengalamannya semasa sekolah, ketika ia tidak memiliki banyak teman. Namun, saat harus pindah sekolah, justru perhatian dan kepedulian dari teman-teman itu datang.
Pengalaman-pengalaman ini membuat Tinggal Meninggal hadir bukan sekadar film komedi, melainkan sebuah refleksi personal sekaligus puncak dari mimpi Kristo menjadi sutradara. Seperti yang diungkapkan sutradara Yandy Laurens, “Bikin iri. Ini film pertama, tapi Kristo berhasil menumpahkan semua kepekaannya tentang rasa, ini tuh Kristo banget! Rasanya sinema bisa menjadi milik semua orang, bahkan milik anak muda.”
Baca Juga: Perjalanan UMKM Susu Mbok Darmi dan Ayam Bang Dava Mengangkat Cita Rasa Indonesia Lewat ShopeeFood
Pembuktian Diri Bersama Pasangan
Proses kreatif film ini tak lepas dari peran Jessica Tjiu, istri Kristo, yang turut menulis dan menyutradarai. Karakter utama Tinggal Meninggal, Gema (diperankan Omara Esteghlal), adalah hasil dari diskusi panjang keduanya. Kristo kerap memuji kemampuan Jessica dalam berkomunikasi dan menjaga ritme kolaborasi, membuat film ini terasa organik dan hidup.
Film Debut dengan Pesan Penuh Cinta!
Bagi Kristo, Tinggal Meninggal adalah lebih dari sekadar hiburan.
“Film ini adalah surat cinta untuk teman-teman yang susah untuk bergaul, sering merasa awkward, dan sering dicap aneh oleh orang-orang sekitar,” ujarnya.
Lewat karakter Gema, ia ingin memanusiakan semua tipe manusia, terutama mereka yang sering terpinggirkan dalam interaksi sosial. Ketika ditanya mengenai pesan apa yang Kristo ingin penonton dapatkan dari menonton Tinggal Meninggal, Kristo selalu mengutip kata-kata yang diambil dari produser Dipa Andika, “Jangan lupa berbicara dengan diri sendiri, karena dengerin diri sendiri itu lebih penting dari dengerin orang lain.”
Berita Terkait
-
Sambut HUT ke-80 RI, Pertamina Bawa UMKM Mendunia melalui SMEXPO Merah Putih
-
Perjalanan UMKM Susu Mbok Darmi dan Ayam Bang Dava Mengangkat Cita Rasa Indonesia Lewat ShopeeFood
-
Dari Dapur Rumah ke Etalase Bandara, Ini Kisah Sukses UMKM Bersama Rumah BUMN Binaan BRI
-
Resmi Tayang di Seluruh Bioskop 14 Agustus, Film Tinggal Meninggal Sajikan Komedi Getir
-
Rumah BUMN Binaan BRI Ubah Nasib, Berikut Kisah Inspiratif UMKM dengan Omset Menggiurkan
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta
-
Sinopsis The Chronology of Water: Debut Penyutradaraan Kristen Stewart
-
Promo Menarik Nonton Film Agak Laen Menyala Pantiku di XXI dan CGV untuk yang Mau Ngirit