Suara.com - Maestro tari Didi Ninik Thowok membagikan pengalaman mistisnya saat terlibat dalam film horor Perempuan Pembawa Sial. Perannya sebagai seorang dukun pengantin.
Menariknya, Didi Ninik Thowok bukan hanya sekadar akting menjadi dukun pengantin. Jauh sebelum berkarier di dunia entertainment, ia pernah menjadi dukun pengantin sungguhan.
"Saya itu dulu tahun 70-an belajar tentang rias pengantin dan saya itu sebenarnya dukun pengantin. Tapi tidak tidak terkenal karena kemudian saya stop," kata Didik Ninik Thowok dalam konferensi pers di Plaza Senayan, Jakarta Pusat pada Rabu, 20 Agustus 2025.
Karena pengalamannya, seniman 71 tahun ini tahu betul mantra apa yang harus digunakan. Ia pun memetik sebuah tembang Jawa kuno bernama Asmaradana, yang berarti api asmara.
Namun, sadar akan potensi sakral dari mantra tersebut, Didi Ninik Thowok memutuskan mengubah lirik. Tujuannya agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
"Tapi syairnya saya ganti. Saya tidak pakai yang aslinya kan takut kenapa-kenapa," jelas Didi Ninik Thowok.
Meski liriknya sudah diubah, sang maestro mengaku tetap merasakan imbas dari kekuatan mantra tersebut di lokasi syuting. Suasana mistis begitu kental hingga seolah ada hal aneh yang terjadi.
"Walaupun diganti ternyata kenapa-kenapa juga ya," ucapnya dengan nada penuh makna.
Didi Ninik Thowok menjelaskan, dalam tradisi Jawa, ritual dan mantra memiliki kekuatan yang sangat besar. Sekalipun tidak dilakukan dengan serius untuk tujuan tertentu, semesta seolah ikut merespons.
Baca Juga: Pengalaman 'Unik' Rio Dewanto di Lokasi Syuting Film Kolaborasi Korea, The Verdict
Menurutnya, hal ini menunjukkan betapa kuatnya tradisi yang berkaitan dengan ritual di Indonesia.
"Akhirnya semesta itu ya ada unsur-unsur yang mampir begitu," tuturnya.
Perannya sebagai dukun di film ini menjadi sebuah tantangan baru, mengingat sebelumnya ia lebih dikenal sebagai komedian di dunia sinetron dan film.
"Nah kali ini kan berbeda banget gitu ya, jadi buat saya juga seperti tantangan ya untuk memerankan karakter yang lain," katanya.
Penasaran seperti apa keterlibatan Didi Ninik Thowok dalam film? Saksikan penayangan Perempuan Pembawa Sial di bioskop pada 18 September 2025.
Berita Terkait
-
Adu Peran dengan Didi Ninik Thowok di Film Perempuan Pembawa Sial, Raihaanun: Seksi dan Magis
-
Cerita Clara Bernadeth yang Pernah Kerasukan, hingga Alami Gairah Hidup
-
Aurra Kharisma Pernah Ditampar 'Penunggu' Alun-Alun Jogja Sampai Mukanya Bengkak
-
Merinding, Banyu Bening Ngaku Dicakar Makhluk Gaib Sampai Berbekas Usai Dalami Naskah Film Horor
-
Cara Pemain Perempuan Pembawa Sial Jaga Mood di Lokasi Syuting: Tidur Siang hingga Makan Mi Instan
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
Diterpa Isu Terlantarkan Anak Kandung, Denada Posting Momen Mengharukan
-
Telan Biaya Rp85 Miliar, Papa Zola The Movie Janjikan Kualitas Visual Sekelas Hollywood
-
Heboh Riders Fajar Sadboy Minta Alphard Hingga Dior, Asli atau Settingan?
-
Alasan Netflix Tak Hapus Mens Rea Pandji Pragiwaksono Meski Ada Laporan Polisi
-
Geram Fisik Anaknya Dibully Buntut Mens Rea, Istri Pandji Pragiwaksono Ancam Lapor Polisi
-
Pandji Pragiwaksono Ungkap Hubungannya dengan Tompi, setelah Kena Kritik Sang Dokter Bedah
-
Film Surat ke-8 Angkat Potret Gap Generasi Lewat Akting Aurora Ribero dan Arief Didu
-
Sinopsis How to Become a Tyrant di Netflix: Membongkar "Buku Panduan" Diktator Paling Kejam
-
Reuni 13 Tahun, Rio Dewanto dan Michelle Ziudith Kuras Emosi di Sinetron Jejak Duka Diandra
-
SAS: Red Notice, Hadirkan Aksi Die Hard di Bawah Selat Inggris, Tayang Malam Ini di Trans TV