Suara.com - Anggota DPR RI dari Fraksi PAN, Eko Patrio, cuek atas kritik pedas lewat aksi jogetnya bersama rekan-rekan anggota dewan di sesi penutupan Sidang Tahunan MPR/DPR, Jumat, 15 Agustus lalu.
Alih-alih intropeksi diri, Eko Patrio justru kembali membuat konten serupa dengan nuansa yang dianggap lebih provokatif dan seolah menantang.
Kali ini, Wakil Ketua Komisi VI DPR RI ini membuat video berjoget bersama rekan-rekannya dengan musik sound horeg yang viral.
Di dalam video yang diunggahnya, Eko Patrio berlagak sebagai orang yang mengoperasikan sound horeg. Sedangkan rekan-rekannya asyik berjoget.
Dalam keterangan video yang diunggah pada Kamis, 21/8/2025, Eko Patrio seolah sengaja menyindir balik kritikan yang datang kepadanya.
"Biar jogetnya lebih keren pakai sound ini aja," kata Eko Patrio dalam unggahan TikToknya.
Pilihan musik dan keterangan tersebut langsung ditafsirkan oleh warganet sebagai bentuk ejekan dan arogansi terhadap rakyat yang mengritik aksinya joget bersama anggota DPR RI lain.
Seperti diketahui, video anggota DPR yang asyik berjoget ria di kompleks parlemen sesaat setelah Sidang Tahunan dianggap tidak menunjukkan empati di tengah berbagai kesulitan yang dihadapi rakyat.
Banyak yang menilai tindakan Eko sebagai bentuk arogansi dan sikap "menantang" suara rakyat yang telah mengkritiknya.
Baca Juga: Gaji Immanuel Ebenezer Rp46 Juta, Butuh Berapa Tahun Buat Beli 'Godzilla' Nissan GT-R Sitaan KPK?
"Oh nantangin lu? Mau jadi kayak Bupati Pati jilid 2 lu," tulis akun @santex***.
"Astaghfirullah nantangin rakyat dia, catat partainya PAN," timpal @erika**.
"Dia sangat yakin sekali bahwa DPR gak bisa dibubarkan," komentar @aes**.
"Jujur asli sakit hati banget rakyat diejek begini?" ungkap @ztr_st**.
Tag
Berita Terkait
-
Jadi Bulan-bulanan Netizen karena Maklumi Kenaikan Gaji DPR, Nafa Urbach Minta Maaf
-
Klarifikasi Gibran Soal Ekspresi Wajahnya saat Anggota DPR Joget-joget: Default Template
-
Panasnya Isu Soal Wakil Rakyat, 2 Presiden Indonesia Pernah Berupaya Bubarkan DPR RI
-
Kekayaan Eko Patrio, Panen Kritikan Gegara Usai Ikut Joget di Sidang MPR
-
Bicara Soal Tunjangan Rumah DPR, Deddy Sitorus Ogah Dibandingkan dengan Buruh dan Tukang Becak
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
Terkini
-
Daftar Lengkap Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Jadi Aktor Terbaik
-
Jessica Jung Akhirnya Nyanyi Lagu-Lagu SNSD Usai 12 Tahun, Videonya Bikin Mewek
-
Cek Kode Voucher Nonton Film Tuhan Benarkah Kau Mendengarku Pakai M-Tix, Beli 2 Bayar 1
-
Kabar Duka, Ayah Jihoon TWS Meninggal Dunia
-
Tampil Trio Bareng Dewi Perssik dan Rina Nose, Wika Salim Bongkar Rahasia Kekompakan di Panggung
-
Dulu Sempat Tak Ditanggapi, Aurelie Moeremans Kini Lega Isu Grooming Mulai Disadari Banyak Orang
-
Valen dan Mila DA7 Tampil Beda di HUT Indosiar, Jadi Pelayan Kafe Saat Drama Musikal
-
Digugat Dugaan Penelantaran Anak, Pihak Denada Buka Suara: Ini Ranah Keluarga
-
Duet Bareng Lesti Kejora cs di HUT ke-31 Indosiar, Rita Sugiarto Bangga Lagunya Dinyanyikan Gen Z
-
Terungkap! Film Agak Laen: Menyala Pantiku! Awalnya Bertema Panti Jomblo, El Rumi Sempat Jadi Pemain