- Sidang Nikita Mirzani menghadirkan ahli dari PPATK
- Ahli dari PPATK berikan pendapatnya terkait dugaan TPPU yang dilakukan Nikita Mirzani
- Nikita Mirzani marahi ahli dari PPATK di persidangan
Suara.com - Tensi kembali memanas dalam sidang lanjutan kasus dugaan pemerasan dan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) terhadap Reza Gladys, dengan Nikita Mirzani selaku terdakwa.
Nikita lagi-lagi dibuat meradang oleh keterangan ahli yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Kamis, 11 September 2025.
Kali ini, giliran ahli dari Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Muhammad Novian, yang menjadi sasaran kekesalan Nikita.
Momen terjadi saat perempuan 39 tahun mendapat kesempatan untuk bertanya dan menguji pendapat ahli terkait keilmuannya.
Awalnya, Nikita Mirzani mempertanyakan dasar analisis yang digunakan oleh Muhammad Novian untuk menyimpulkan adanya unsur TPPU dalam perkara yang menjeratnya.
Ia mencecar sang ahli apakah dirinya diperlihatkan Berita Acara Pemeriksaan (BAP) secara utuh atau hanya penggalan-penggalan peristiwa saja oleh penyidik.
Menjawab hal itu, Muhammad Novian mengaku bahwa ia hanya diberikan pemaparan berupa kronologi singkat dari kasus tersebut.
"Kami disampaikan namanya kronologis ya," ujar Muhammad Novian di ruang sidang.
Mendengar jawaban itu, Nikita lantas menyimpulkan bahwa sang ahli tidak mengetahui duduk perkara secara menyeluruh, termasuk keyakinannya soal tidak ada unsur menyembunyikan atau menyamarkan harta kekayaan seperti yang dituduhkan.
Baca Juga: Sebut Penjara Bawa Mukjizat, Vadel Badjideh Klaim Hatinya Berubah Jelang Vonis
Puncak kekesalan Nikita Mirzani terjadi saat Muhammad Novian mengaku lupa detail fakta saat ditanya lebih lanjut, sebuah jawaban yang menurut Nikita sering ia dengar dari para ahli yang dihadirkan JPU sebelumnya.
"Semua saksi ahli yang di sini rata-rata lupa!" seru Nikita Mirzani dengan nada kesal.
Dengan lantang, ibu tiga anak itu lantas menegur sang ahli, dengan mempertanyakan keseriusannya dalam membaca berkas perkara sebelum memberikan keterangan di persidangan.
"Saksi ahli baca BAP-nya nggak sih?" tanya Nikita dengan nada tinggi.
Pertanyaan menohok itu sempat membuat Muhammad Novian terdiam dan tidak bisa memberikan jawaban yang memuaskan, hingga majelis hakim harus turun menengahi sebelum melanjutkan persidangan.
Berita Terkait
-
Aliran Uang PT Dana Syariah Indonesia Diduga Masuk ke Rekening Direksi
-
Ponzi Berkedok Syariah, OJK dan PPATK Jelaskan Kasus Fraud Pinjol Dana Syariah Indonesia
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Polisi Sita Rp37,6 Miliar dari Ratusan Rekening Judol
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
Terkini
-
Dragon Ball Super Comeback Lewat The Galactic Patrol, Serial Pertama Sejak Wafatnya Akira Toriyama
-
Kesaksian Pilu ART Lula Lahfah: Sempat Mendengar Suara Rintihan Jam 2 Dini Hari
-
Kematian Lula Lahfah Didalami Polisi, Reza Arap Diperiksa Polres Jakarta Selatan Sore Ini
-
Keluar dari Zona Nyaman, Prilly Latuconsina Ingin Kerja Jadi Sales
-
Ressa Rizky Ngaku Iri Lihat Perjuangan Denada untuk Aisha: Aku Cuma Ingin Cium Kaki Ibu...
-
Bela Sejawat Spesialis Jantung, Dokter Tirta Emosi Skakmat Netizen Soal Mitos GERD dan Lula Lahfah
-
Roasting Ayah Sendiri, Nicholas Sean Anak Ahok Viral Jualan 'Broken Home Cookies'
-
Misteri Kematian Lula Lahfah: Rintihan Tengah Malam dan 2 Fakta Lainnya
-
LMKN Dilaporkan ke KPK, Piyu Padi: Bukti Keresahan Musisi Sudah Memuncak
-
Gaya Mewah Hilang? Sandra Dewi Tampil Sederhana Usai Harvey Moeis Dihukum 20 Tahun