-
Chiki Fawzi mendesak pemerintah Indonesia kawal flotilla kemanusiaan ke Gaza.
-
Blokade Israel ilegal, menahan bantuan kemanusiaan adalah sebuah kejahatan perang.
-
Presiden Prabowo ditantang buktikan dukungan untuk Palestina dengan aksi nyata.
Suara.com - Seniman sekaligus aktivis, Chiki Fawzi, menyuarakan panggilan mendesak kepada pemerintah Indonesia di tengah krisis kemanusiaan yang terjadi di Gaza.
Melalui sebuah unggahan di Instagram, Kamis, 2 Oktober 2025, putri bungsu pasangan Ikang Fawzi dan almarhumah Marissa Haque ini menyerukan perlunya pengawalan terhadap armada kemanusiaan atau flotilla yang berlayar menuju Gaza.
"Pemerintah Indonesia harus kawal Flotilla ke Gaza, sekarang!," ujar Chiki Fawzi.
Seruan ini mengemuka seiring dengan kabar yang dibagikan dari Al Jazeera mengenai penangkapan peserta misi kemanusiaan di atas kapal Alma dan Sirius oleh pasukan Israel.
Chiki Fawzi menyoroti status blokade Israel atas Gaza yang menurutnya ilegal di mata hukum internasional.
"Blokade Israel atas Gaza sudah dinyatakan ilegal oleh hukum internasional. Menahan bantuan kemanusiaan adalah kejahatan perang," tuturnya.
Apalagi, misi kemanusiaan 'Global Sumud Flotilla' berlayar secara sah dengan membawa bantuan vital seperti obat-obatan dan makanan.
Ia dengan tegas menyatakan bahwa tindakan menahan bantuan kemanusiaan merupakan sebuah kejahatan perang yang tidak bisa dibenarkan.
"Global Sumud Flotilla berlayar secara sah membawa obat dan makanan, bukan senjata," kata Chiki Fawzi.
Baca Juga: Kapal Ditumpahi Bensin, Wanda Hamidah Cerita Teror dalam Misi ke Gaza
Secara khusus, Chiki Fawzi pun menyampaikan keluhannya kepada Presiden Prabowo Subianto.
Ia mengingatkan tentang pernyataan-pernyataan Prabowo yang kerap vokal menyuarakan dukungan untuk Palestina, dan inilah saatnya untuk membuktikan keberpihakan tersebut melalui aksi nyata.
"Yuk pak Prabowo, bapak kan sudah lantang bicara tentang Palestina di podium, saatnya buktikan keberpihakan dengan aksi nyata! Saya masih berharap sama bapak, yuk pak!," tutur Chiki Fawzi.
Artis yang juga aktif dalam berbagai kegiatan sosial ini kemudian membandingkan dengan negara lain yang mampu mengawal para relawannya.
Menurutnya, jika negara lain bisa memberikan pengawalan dengan kapal, drone, atau bahkan pesawat militer, maka Indonesia pun seharusnya memiliki kapabilitas untuk melakukan hal yang sama.
"Kalau negara lain bisa mengawal relawannya dengan kapal, drone, atau pesawat militer, Indonesia juga bisa!," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Gagal Tembus Gaza, Sumpah Wanda Hamidah: Akan Kembali Bawa Armada dan Pejuang yang Muak Genosida!
-
Hati Wanda Hamidah Remuk, Perjuangan 31 Hari Menuju Gaza Berakhir Pahit
-
Willie Salim Ingin Angkat Anak Yatim Piatu di Gaza Sebagai Adik
-
Pengakuan Wanda Hamidah: Dihantui Mafia saat Bawa Bantuan ke Gaza, Kapten Kapal Kabur!
-
Foto Prabowo Jadi Alat Propaganda Israel di Papan Reklame, Dukung Rencana Trump di Gaza
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Sambut Tahun Baru dengan Teror, Nonton Film Dusun Mayit Beli 1 Gratis 1 di m.tix
-
Viral Sosok 'Mbak Pipit' Disebut ART Cristiano Ronaldo yang Digaji Rp93 Juta, Begini Faktanya
-
Dipanggil Kamari 'Papa', Senyum Justin Hubner Disebut Mirip dengan Mendiang Dali Wasink
-
Drama Keluarga Beckham Berlanjut, Foto Brooklyn Tak Ada di Rangkuman Akhir Tahun David Beckham
-
Lolos Audisi Indonesian Idol, Fajar Sadboy Siap Tinggalkan Pekerjaan
-
Rumah Diding Boneng Roboh, Raffi Ahmad Turun Tangan Beri Bantuan
-
Jawab Gosip yang Beredar, Pengacara Benarkan Ridwan Kamil dan Aura Kasih Saling Kenal
-
Pengalaman Prilly Latuconsina Tahun Baruan di Jepang: Orang Sibuk Berdoa, Tak Ada Kembang Api
-
Disambangi Wali Kota Jakarta Pusat, Rumah Diding Boneng yang Roboh Segera Direnovasi
-
Isu Liar Arka Anak Aura Kasih Terjawab, Kuasa Hukum Ridwan Kamil Buka Data Dokumen Rahasia