- Taqy Malik diminta patuhi putusan pengadilan untuk mengosongkan lahan di Tanah Sereal, Bogor
- Taqy Malik belum melunasi lahan di Tanah Sereal, Bogor, yang telah dibeli
- Taqy Malik membangun masjid di sebagian lahan yang masih menjadi sengketa
Suara.com - Babak baru sengketa tanah yang melibatkan Taqy Malik memasuki fase genting.
Pemilik lahan, Sirhan, kini tidak lagi memberikan kelonggaran.
Sirhan, melalui pengacara Husen Bafaddal dan tim sosmednya, memperingatkan Taqy Malik untuk patuh terhadap putusan pengadilan agar mengosongkan 7 kavling, lahan miliknya di Tanah Sereal, Bogor yang belum dilunasi sampai sekarang.
"Abang ganteng, ya, nih mak, simak baik-baik... Putusan mahkamah, tolong dipatuhi. Biar kagak panjang," ujar Nusantara ditemui di Condet, Jakarta Timur pada Kamis, 2 Oktober 2025.
Ia menekankan bahwa sebagai figur publik, Taqy Malik seharusnya menunjukkan sikap ksatria dan menyelesaikan masalah ini dengan baik untuk menjaga nama besarnya.
"Abang kan punya martabat, ya. abang tunjukinlah gitu. Kita selesaikan dengan martabat... Jaga lah martabat lu," tambahnya.
Lebih lanjut, Nusantara menantang Taqy Malik untuk memberikan klarifikasi langsung kepada publik dan para pengikutnya.
Salah satu cara yang diusulkan adalah melalui siaran langsung (live) bersama.
Hal ini dianggap perlu agar tidak timbul fitnah dan semua informasi menjadi terang benderang bagi semua pihak.
Baca Juga: Punya Mobil Mewah dan Kuda, Taqy Malik Malah Minta Bantuan Masyarakat untuk Pembebasan Lahan Masjid
"Mungkin Bang Taqy kalau misalnya mau live bareng ya, jam 10.00, gitu loh, Bang. Masuk, jelasin gitu... Biar jelas, biar benderang, biar kita enggak dibilang fitnah," tantang Nusantara.
Pada intinya, pihak pemilik lahan menegaskan bahwa tuntutan mereka sederhana, yakni agar Taqy Malik menjalankan apa yang sudah menjadi putusan pengadilan.
"Lebih fokus lagi gua tekanin sekali lagi, ikutin putusan mahkamah. Kita cuma pengen itu," tegasnya.
Husen Bafaddal selaku kuasa hukum utama mengonfirmasi bahwa ultimatum dua minggu ini bersifat final. "Dua minggu. Kita kasih waktu dua minggu," pungkasnya.
Terbaru Taqy Malik membuka penggalangan dana untuk pembebasan lahan masjid di sebagian lahan tersebut.
Adapun sisa uang pembelian lahan yang belum dilunasi Taqy senilai Rp6,8 miliar.
Berita Terkait
-
Sunan Kalijaga Masih Tak Terima Anaknya Dicampakkan, Ingat Lagi Kisah Cinta Taqy Malik dan Salmafina
-
Ibunda Salmafina Sunan: Saya Anggap Taqy Malik Tak Pernah Ada
-
Buntut Unggahan Taqy Malik, Sunan Kalijaga Murka: Pintu Maaf Sudah Tertutup
-
Salmafina Akhirnya Ungkap Perlakuan Taqy Malik ke Orang Tuanya
-
Sebut Taqy Malik 'Makhluk', Heidy Sunan Tak Sudi Ucap Nama Mantan Menantu: Saya Sesakit Itu
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
Terkini
-
Soundrenaline 2025 Gebrak Medan: 4 Lokasi Jadi Saksi Festival Musik Multi-Genre di Jantung Sumatera!
-
Bak Karyawan di Rumah Sendiri, 2 Artis Ini Terima Nafkah dari Suami Pakai Sistem Reimburse
-
24 Tahun Berlalu, Begini Kondisi Terbaru Rumah Tao Ming Tse Meteor Garden
-
Viral dan Raih AMI Awards, Lagu Tabola Bale Telah Mengubah Hidup Seorang Siprianus Bhuka
-
Remake Berbagi Suami Sedang Disiapkan, Masih Tentang Sudut Pandang Perempuan
-
Sinopsis Pro Bono: Drakor Hukum Baru Jung Kyung Ho Sebagai Pengacara, Siap Tayang di Netflix!
-
Momen Tak Terduga di AMI Awards 2025: Raisa Lari Terbirit-birit, Kru sampai Ikutan
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Acha Septiasa Jatuh Cinta dengan Islam, Ditentang Ayah yang Pendeta
-
Sinopsis The Chronology of Water: Debut Penyutradaraan Kristen Stewart
-
Promo Menarik Nonton Film Agak Laen Menyala Pantiku di XXI dan CGV untuk yang Mau Ngirit