Suara.com - Reino Barack kembali jadi sorotan usai hadir dalam acara peletakan batu pertama Masjid Jami Insani di kawasan Vila Rizki Insaani, perumahan bertema Islami yang dia kembangkan.
Sebagai CEO Vila Rizki Insaani, Reino Barack mengatakan pembangunan masjid ini merupakan bagian penting dari konsep hunian Islami modern yang ingin menghadirkan keseimbangan antara kemewahan dan spiritualitas.
Menurutnya, masjid menjadi pelengkap utama agar perumahan tersebut benar-benar membawa keberkahan dan mempererat hubungan antarwarga.
"Kalau tidak ada masjidnya, belum komplet. Kami ingin mempererat keimanan, persaudaraan, dan keharmonisan antar tetangga," ujar Reino dalam sambutannya pada Jumat, 3 Oktober 2025.
Vila Rizki Insaani berlokasi di Jl. H. Samaun, Malang Nengah, Kecamatan Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Banten, hanya lima menit dari stasiun KRL dan sepuluh menit dari exit tol Legok.
Perumahan ini mengusung konsep modern luxury bernuansa Islami dengan spesifikasi tinggi seperti bata merah dan sistem listrik bawah tanah.
Reino menambahkan, tagline proyek tersebut adalah "Rumah berkah, rezeki banyak," yang menggambarkan tujuan agar setiap penghuni merasakan kenyamanan dan keberkahan hidup.
Langkah Reino ini mendapat sambutan positif dari publik yang menilai proyeknya tidak hanya berorientasi bisnis, tetapi juga membawa nilai religius dan sosial.
Baca Juga: Debut Live TikTok Bareng Sang Adik, Syahrini Bingung saat Disawer dan Dapat Gift
Namun di tengah kabar positif itu, nama Reino kembali dikaitkan dengan masa lalunya bersama Luna Maya.
Beberapa warganet bahkan membandingkannya dengan Maxime Bouttier, suami Luna, yang juga sedang naik daun.
"Pak RB dibandingin sama Maxime ya bagai langit dan bumi," tulis salah satu komentar di media sosial.
Ada pula yang menilai Reino lebih berkualitas dan pantas dijadikan panutan, sementara lainnya membela Maxime karena dianggap sukses tanpa embel-embel keluarga kaya.
Meski perbandingan itu ramai, sebagian warganet menilai keduanya sama-sama punya kelebihan dan kekurangan serta sudah bahagia dengan kehidupan masing-masing.
Berita Terkait
-
Debut Live TikTok Bareng Sang Adik, Syahrini Bingung saat Disawer dan Dapat Gift
-
Bukan Cuma Awkarin, 5 Artis Ini Juga Pilih Hengkang dari Indonesia Demi Cinta dan Karier
-
Dekorasi Acara Reino Barack Dituding Jiplak Konsep Pernikahan Luna Maya
-
Penyebaran Virus Ternyata Secepat Ini, Pantas Syahrini Lap Tangan ke Jas Suami Usai Pegang Mikrofon
-
Aksi Syahrini Lap Tangan ke Jas Reino Barack Usai Pegang Mikrofon Bikin Gaduh
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Deretan Drama Korea Shin Min Ah Si Calon Pengantin
-
Gempi Raih Piala AMI Awards Pertama, Langsung Dipajang di Meja Belajar
-
Review Film Champagne Problems: Kisah Romansa dan Konflik Ayah-Anak
-
7 Film Pemenang Best Picture di Blue Dragon Film Awards, Terbaru Ada No Other Choice
-
Putri Adi Bing Slamet Rilis Lagu Toxic Relationship, Key Bings Ngaku Deg-degan Dihadiri Kakak
-
4 Rekomendasi Drakor Thriller Lee Je Hoon, Taxi Driver 3 Tayang Besok di Viu
-
Kode Voucher Promo Buy 1 Get 1 Film Dopamin di Cinepolis
-
Anthony Xie Tak Mau Bantah, Warganet Makin Yakin Rumah Tangga dengan Audi Marissa Bermasalah
-
Bayar Utang Orangtua hingga Raih AMI Awards, Ecko Show Bongkar Rahasia Sukses Tor Monitor Ketua
-
Helwa Bachmid Kerap Cium Kaki Habib Bahar Tiap Selesai Salat