- Michelle Ziudith memainkan karakter seorang ibu Jangan Panggil Mama Kafir
- Michelle Ziudith tertantang memerankan seorang ibu
- Michelle Ziudith kini siap menikah gara-gara peran tersebut.
Suara.com - Aktris Michelle Ziudith menghadapi tantangan terberat dalam kariernya di film terbaru, Jangan Panggil Mama Kafir.
Tantangan tersebut bukanlah adegan laga maupun dialog yang sulit, melainkan permintaan khusus dari sang produser, Yoen K untuk memerankan karakter ibu yang sesungguhnya.
Permintaan itu menjadi sebuah kutipan yang ia sebut sangat berat dan terus terpikul olehnya selama proses syuting.
"Menurutku ini kayak task baru, challenge baru. Bapak bilang, 'Michelle, aku butuh banget kamu jadi seorang ibu yang bener-bener ibu, yang bener-bener ibu," ungkapnya usai sesi screening film di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin, 13 Oktober 2025.
Michelle Ziudith mengaku belum pernah sekalipun membayangkan dirinya berada di posisi seorang ibu.
Jangankan menjadi ibu, berpikir untuk menikah pun belum pernah terlintas dalam benaknya.
"Aku sendiri belum pernah berpikir sama sekali dan picturing myself as a mother. Jadi kayak aku berpikir, aku mau nikah kayak gini aja aku nggak pernah berpikir. Aku bener-bener kayak how to live my life well gitu," papar Michelle.
Ia harus memulai segalanya dari nol, dari proses jatuh cinta hingga melahirkan cinta itu dalam wujud seorang anak.
Tantangan ini menjadi sebuah tugas baru yang belum pernah ia dapatkan di proyek-proyek sebelumnya.
Baca Juga: Jangan Kaget! Ini Jawaban Jujur Michelle Ziudith saat Ditanya soal Tips Pacaran Beda Agama
"Aku harus mulai dari proses bagaimana aku jatuh cinta dulu, sehingga aku bisa melahirkan cinta tersebut, sehingga aku bisa menuangkan rasa kasih sayang itu ke orang yang adalah anak aku sendiri gitu," kata Michelle.
Namun, di tengah proses itu ia menemukan sebuah pencerahan besar tentang naluri seorang perempuan.
Secara mengejutkan, rasa keibuan itu muncul secara alami saat proses syuting berlangsung.
"Ternyata aku tahu lewat film ini, kita itu tidak akan pernah siap kalau kita ditanya, kapan siap menjadi ibu? Tapi ternyata seorang perempuan itu memang sudah didesain untuk menjadi seorang ibu," jelas Michelle.
"Jadi pas langsung eksekusi, eh tiba-tiba rasa itu keluar, tiba-tiba aku bahkan mungkin boleh tukar nyawaku untuk anakku gitu. Yang penting anakku makan, yang penting dia hidup, yang penting dia sehat, aku nggak apa-apa," imbuhnya.
Pengalaman transformatif ini tidak hanya menjadi bekal akting, tetapi juga bekal untuk kehidupannya di masa depan.
Berita Terkait
-
Michelle Ziudith Serasa Dejavu di Film Jangan Panggil Mama Kafir: Aku Pacaran Beda Agama Terus
-
Bongkar Sifat Asli Michelle Ziudith di Lokasi Syuting, Giorgino Abraham Takjub: Ternyata Orangnya...
-
Ogah Terjebak Peran Bad Boy, Giorgino Abraham Jajal Karakter Baru di Film Jangan Panggil Mama Kafir
-
Merinding! Dialog di Skenario Persis Ucapan Mantan, Michelle Ziudith Langsung Terima Tawaran Film
-
Pacaran Beda Agama, Giorgino Abraham Dapat Saran dari Michelle Ziudith
Terpopuler
- Belajar dari Tragedi Bulan Madu Berujung Maut, Kenali 6 Penyebab Water Heater Rusak dan Bocor
- Penampakan Rumah Denada yang Mau Dijual, Lokasi Strategis tapi Kondisinya Jadi Perbincangan
- Prabowo Disebut Ogah Pasang Badan untuk Jokowi Soal Ijazah Palsu, Benarkah?
- 3 Shio Paling Beruntung Pekan Ketiga 13-19 Oktober 2025
- Reaksi Kocak Amanda Manopo Ditanya Malam Pertama Usai Menikah: Kita Coba Hari Ini
Pilihan
-
Warisan Utang Proyek Jokowi Bikin Menkeu Purbaya Pusing: Untungnya ke Mereka, Susahnya ke Kita!
-
Tokoh Nasional dan Kader Partai Lain Dikabarkan Gabung PSI, Jokowi: Melihat Masa Depan
-
Proyek Rp65 Triliun Aguan Mendadak Kehilangan Status Strategis, Saham PANI Anjlok 1.100 Poin
-
Pundit Belanda: Patrick Kluivert, Alex Pastoor Cs Gagal Total
-
Tekstil RI Suram, Pengusaha Minta Tolong ke Menkeu Purbaya
Terkini
-
Sinopsis Film Sosok Ketiga: Lintrik, Pelakor Pakai Ilmu Gaib
-
Kris Dayanti Ikut Kejuaraan Wushu Internasional di China
-
Sinopsis Film Getih Ireng, Kala Hidup Titi Kamal dan Darius Sinathrya Dilanda Pesta Teror
-
8 Potret Hunian Denada Sekarang, Layak Ditempati Beda Seperti Rumah yang Mau Dijual
-
Disawer Ibu-ibu saat Ceramah, Ustaz Akri Patrio Dituding Langgar Batasan dengan Perempuan
-
Livy Renata Akhirnya Ketemu Hotman Paris, Padahal Tak Balas DM Sejak 2021
-
Bukan Cuma Terbengkalai, Ini 5 Fakta Mengejutkan di Balik Rumah Denada yang Dijual Cepat
-
Nino Fernandez Rela Bolak-balik ke Malaysia Demi Penuhi Ngidam Steffi Zamora
-
Viral Kisah Ibu Dessy, 'Mahasiswi Abadi' yang Datangi Kampus Setiap Hari Akibat Trauma Skripsi
-
Ngidam Lesti Kejora Gak Ada Obat! Dulu Minta Villa, Kini Mau Dibuatkan Klinik Kecantikan