Entertainment / Gosip
Rabu, 15 Oktober 2025 | 17:10 WIB
Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah nyoblos ke TPS (Instagram/@attahalilintar)
Baca 10 detik
  • Atta Halilintar tidak berencana memiliki anak sebanyak orang tuanya.

  • Aurel Hermansyah merasa cukup dengan dua anak yang sudah dimiliki.

  • Atta pribadi masih berharap memiliki satu anak laki-laki lagi.

Suara.com - Terlahir dari keluarga besar dengan 11 bersaudara tak lantas membuat Atta Halilintar ingin mengikuti jejak orang tuanya.

Suami Aurel Hermansyah ini mengaku tidak memiliki rencana untuk memiliki anak sebanyak keluarganya.

Hal tersebut ia sampaikan ketika berbincang dengan Tretan Muslim di program 'Tahan Sabar' dari kanal YouTube 'Tretan Universe' yang tayang Rabu, 15 Oktober 2025.

Tretan Muslim sempat menanyakan apakah Atta memiliki rencana untuk membuat 'Gen Halilintar Part 2'bersama anak-anaknya kelak.

"Ada rencana bikin Gen Halilintar Part 2 nggak nanti?" tanya Muslim.

Atta menjawab bahwa untuk saat ini ia dan sang istri belum memiliki rencana ke arah sana.

YouTuber berusia 30 tahun itu mengungkapkan bahwa sang istri, Aurel Hermansyah, merasa cukup dengan dua anak yang telah mereka miliki.

Namun, Atta pribadi masih menyimpan keinginan untuk memiliki satu anak lagi.

Ia berharap anak ketiganya kelak berjenis kelamin laki-laki, melengkapi kedua putrinya, Ameena dan Azzura.

Baca Juga: Ameena Sekarang Sekolah di Mana? Bukan Pindah gara-gara Aurel Dibentak Satpam

"Bini saya bilang, habis ini yang terakhir. Jadi pengin anak cowok, habis itu udah," ungkap Atta Halilintar.

Meski begitu, ia tetap menyerahkan segalanya kepada Tuhan, dan tidak akan menolak jika memang diberi rezeki anak lebih banyak lagi.

Load More