- Wafda Saifan ikut membintangi film Sosok Ketiga: Lintrik
- Wafda tak takut dicap pria red flag gara-gara bintangi film tersebut
- Wafda malah bersyukur karena mengartikan aktingnya berhasil
Suara.com - Wafda Saifan tampil sebagai suami red flag dalam film Sosok Ketiga: Lintrik.
Namun, ia punya cara unik untuk memastikan citra tersebut tidak melekat di kehidupan nyata.
Hal ini terungkap saat Wafda Saifan mendapat pertanyaan menggelitik tentang melindungi diri dari godaan perempuan lain atau pelakor.
Aktor 35 tahun ini memberikan jawaban di luar dugaan. Singkat, namun penuh makna spiritual.
"Pesan? Sebelum keluar rumah baca Ayat Kursi," ujar Wafda Saifan di kawasan Epicentrum, Jakarta Selatan, Kamis, 23 Oktober 2025.
Jurus jitunya itu sontak menjadi sorotan, mengingat perannya sebagai Aryo dalam film justru sangat jauh dari citra suami setia.
Menanggapi kemungkinan dirinya dicap sebagai suami red flag oleh penonton, Wafda Saifan menanggapinya dengan santai. Baginya, itu adalah bukti keberhasilannya dalam berakting.
"Ya, sebenarnya ini kan, ya hanya karakter aja," kata Wafda Saifan.
"Artinya aku berusaha untuk meyakinkan bahwasanya bagaimana sih sosok seorang suami yang red flag gitu. Kalau ternyata nanti dicap red flag, ya enggak lah, istriku yang paling tahu," imbuhnya seraya tertawa.
Baca Juga: Terinsipirasi dari Kisah Nyata, Film Pengantin Iblis Hadirkan Ritual Menikah dengan Makhluk Gaib
Untuk mendalami karakter suami yang tidak setia itu, Wafda Saifan mengaku melakukan riset dari fenomena yang kerap terjadi dan ramai diberitakan di media sosial.
"Jadi bahan risetnya memang ya aku baca di sosial media, di berita-berita, memang banyak kan kasus-kasus seperti itu," ungkapnya.
Film Sosok Ketiga: Lintrik mengisahkan teror gaib yang menimpa rumah tangga Andin (Adinda Thomas) dan Aryo (Wafda Saifan) setelah kehadiran Naura (Aulia Sarah) yang menggunakan ilmu pelet Lintrik.
Selain Wafda, film ini juga dibintangi oleh jajaran aktor ternama lainnya seperti Aulia Sarah, Adinda Thomas, Atiqah Hasiholan, hingga Nugie.
Berita Terkait
-
Berawal dari Jadi Korban Begal, Monji Atmodjo Bongkar Sisi Kelam 'Surga' Bali Lewat Film Bandit
-
Review Film Sosok Ketiga: Lintrik, Cinta Terlarang yang Berujung Maut
-
Kisah Nyata Wafda Saifan di Balik Film Riba, Pernah Jadi Korban Rentenir Berkedok Teman
-
5 Film Indonesia Raih Penonton Terbanyak di Hari Pertama Penayangan Sepanjang 2025
-
Sosok Ketiga: Lintrik Nyaris Ditonton 300 Ribu Orang, Film Pangku Kalah Jauh?
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Apa Itu Best Casting? Kategori Baru di Oscar 2026 dan Daftar Nominasinya
-
Sinopsis Film Korea Sugar yang Dibintangi Choi Ji Woo, Tayang di Bioskop Indonesa
-
Peran Sentral Cinta Laura di Film Para Perasuk yang Tembus Sundance 2026
-
Kim Seon Ho Ungkap Kisah di Balik Karakter Joo Hoo-jin di Drakor Can This Love Be Translated?
-
Habib Bahar Bin Smith Respons Keras Pandji Pragiwaksono yang Jadikan Salat Bahan Lelucon
-
Syarat dan Cara Klaim Promo Buy 1 Get 1 Tiket M.Tix Film Tuhan, Benarkah Kau Mendengarku?
-
Sinopsis The Fifth Wheel, Film Komedi Netflix yang Dibintangi Kim Kardashian
-
Film Horor Rajah Siap Tayang, Aditya Zoni dan Samuel Rizal Dalami Sisi Gelap Manusia
-
A Score to Settle: Kisah Balas Dendam Nicolas Cage yang Penuh Kerentanan, Malam Ini di Trans TV
-
Spider-Man 2: saat Peter Parker Berada di Titik Terendah, Malam Ini di Trans TV