-
Acha Septriasa memprioritaskan putrinya, Bridgia, dalam setiap keputusan hidup pasca perceraian.
-
Tantangan terbesar bagi Acha adalah membuka hati untuk pasangan baru karena fokus utamanya tetap pada Bridgia.
-
Ia tidak menyimpan dendam pada mantan suaminya, mengubah rasa cinta menjadi kasih dan menerima takdir dengan ikhlas.
Suara.com - Perceraian dengan Vicky Kharisma telah mengubah total prioritas hidup aktris Acha Septriasa. Kini, fokus utamanya hanya tertuju pada sang buah hati, Bridgia Kalina Kharisma.
Dalam perbincangan di kanal YouTube Denny Sumargo, Acha Septriasa mengungkapkan bahwa putrinya menjadi pertimbangan nomor satu dalam setiap langkah yang ia ambil.
"Ternyata aku baru tahu aku tuh sebegitunya memprioritaskan anakku gitu ya, Brigia," kata Acha Septriasa pada video yang hadir, Kamis, 30 Oktober 2025.
Ia akan melakukan apa pun demi memastikan anaknya mendapatkan kehidupan yang terbaik, mulai dari lingkungan sekolah hingga tempat tinggal.
"Untuk dalam hal keberlangsungan mentalnya dia, kehidupannya dia di sekolah, tempat tinggal dia, aku tuh sangat concern sama itu ternyata," sambungnya.
Sikap inilah yang menurutnya menjadi tantangan terbesar bagi Acha Septriasa untuk membuka hati dan mencari pasangan baru di masa depan.
Acha Septriasa menyadari, siapa pun pasangannya kelak harus bisa menerima bahwa Brigia adalah pusat dunianya.
"Itu yang mungkin berat buat aku untuk nyari pasangan ya ke depannya karena apa-apa aku akan selalu ngelihat dia gitu, apapun itu," tutur bintang film Heart ini.
Meski telah berpisah, Acha Septriasa mengaku tidak menyimpan dendam sedikit pun kepada mantan suaminya. Baginya, rasa cinta telah bertransformasi menjadi kasih.
Baca Juga: Pertentangan Batin Acha Septriasa, Antara Karier di Indonesia atau Kebahagiaan Anak di Australia
"Sebenarnya kalau kita pikir-pikir, sekalipun kita berpisah, setiap kita ngelihat dia itu sebenarnya kita masih pengen ngelihat dia bahagia, dan itu kasih," jelasnya.
Perasaan ikhlas itu yang membuatnya bisa menerima takdir dan melanjutkan hidup dengan lebih tenang.
"Aku tuh sama sekali enggak ada rasa dendam, apa sebal, benci. Sama sekali, setitik tuh sebenarnya enggak ada," pungkas Acha.
Tag
Berita Terkait
-
Acha Septriasa Ungkap Penyebab Cerai, Singgung Perjuangan Cuma dari Satu Pihak
-
Momen Emosional Acha Septriasa Hadapi Sidang Cerai Sendiri Tanpa Keluarga dan Pengacara
-
Jadi Ustaz di Film Munafik, Arya Saloka Belajar Iqro Lagi
-
Selain Sabrina Chairunnisa, 9 Artis Wanita Mantap Gugat Cerai Suami di 2025
-
Sinopsis Air Mata Mualaf: Perjuangan Acha Septriasa Jadi Mualaf di Australia Usai Alami Kekerasan
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Purbaya: Mundurnya Dirut BEI Sentimen Positif, Saatnya Investor 'Serok' Saham
-
5 Fakta Menarik Cheveyo Balentien: Pemain Jawa-Kalimantan yang Cetak Gol untuk AC Milan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
Terkini
-
ODGJ Asal Ponorogo Dipasung 20 Tahun karena Diyakini Warga Punya Ilmu Sakti
-
Prilly Latuconsina Kerja Sebagai Sales di Mal Bekasi per Hari Ini
-
Boiyen Gugat Cerai usai 2 Bulan Nikah, Anwar BAB Sempat Curiga Rully Cuma Pansos
-
Denada Akhirnya Akui Ressa Anak Kandung, Bongkar Gaya Hidup Hedon di Banyuwangi
-
Kompetensinya Diragukan Sebagai Juri Indonesian Idol, Soleh Solihun: Tentu Saja Saya Tidak Peduli
-
Bukan Cuma Jakarta, Lisa Blackpink Bakal Beraksi di Bekasi dan Depok untuk Film Extraction: Tygo
-
Klarifikasi Melki Bajaj Soal Dugaan Investasi Bodong: Bukan Pengelola, Hanya Model Iklan
-
Abun Sungkar Panik Syuting Bareng Living Legend di Film Titip Bunda di Surga-Mu
-
Sadar Lututnya Tak Kuat Lagi di Usia 50 Tahun, Maia Estianty Ogah Punya Rumah Tingkat
-
Gisel Jadi Korban Love Bombing, Langsung Pergi Begitu Sadar