Entertainment / Gosip
Senin, 03 November 2025 | 18:20 WIB
Beby Prisillia dan Onadio Leonardo (Instagram/bebyleonardo)
Baca 10 detik
  • Onadio Leonardo jalani asesemen hari ini
  •  Asesmen dijalani untuk menentukan apakah Onad layak direhabilitasi atau tidak
  •  Onadio Leonardo titip salam untuk istri

Suara.com - Onadio Leonardo atau Onad menjalani asesmen terkait pengajuan rehabilitasi di Polres Metro Jakarta Barat pada Senin, 3 November 2025.

Di tengah kawalan petugas dan sorotan kamera, Onad yang irit bicara sempat menitipkan pesan cinta singkat namun mendalam untuk sang istri, Beby Prisillia.

Saat diberondong pertanyaan oleh awak media, Onad awalnya hanya meminta doa dan mengaku dalam kondisi sehat. Namun, raut wajahnya berubah ketika ditanya mengenai pesan untuk istrinya yang setia memberikan dukungan.

"I love you," jawab Onad singkat namun tegas sambil terus berjalan.

Pesan ini seolah menjadi penguat bagi Beby yang sebelumnya juga sempat diamankan, namun telah dipulangkan karena hasil tes urinenya negatif.

Berbeda dengan sang istri, hasil tes urine Onad menunjukkan positif ganja dan ekstasi, yang membuatnya harus melanjutkan proses hukum.

Dalam kesempatan itu, Onad juga tak bisa menyembunyikan kerinduannya pada buah hatinya.

"Kangen, kangen (pada kedua anaknya)," ujarnya.

Diberitakan sebelumnya, Onad dan istri diamankan di kediaman mereka. Dari penangkapan itu, turut diamankan sisa ganja.

Baca Juga: Ditangkap, Onadio Leonardo Titip Salam untuk Habib Jafar dan Deddy Corbuzier: Sorry Banget

Istri Onad dilepas menyusul hasil tes urine negatif. Sementara Onad masih ditahan karena positif ganja dan ekstasi.

Load More