-
Musisi eaJ akan menggelar konser “The 1/9 Tour” di Jakarta pada 21 November 2025 di Basket Hall GBK, Senayan.
-
eaJ antusias bertemu kembali dengan penggemar Indonesia, mengingat semangat penonton di konser sebelumnya yang sangat meriah.
-
Konser ini dijanjikan menjadi momen untuk bersenang-senang dan melepas penat, dengan penampilan terbaik dari eaJ.
Suara.com - Musisi Korea Amerika, eaJ siap menggelar konser di Jakarta. Bertajuk "The 1/9 Tour", acara ini akan diselenggarakan di Basket Hall GBK, Senayan, Jakarta Pusat, pada Jumat, 21 November 2025.
Menjelang konser, eaJ menyapa penggemarnya. Sapaan itu hadir melalui video di akun Instagram promotornya, Rajawali Indonesia.
"Hai Jakarta, sudah lama tidak bertemu. Acara terakhir memang kacau tapi seru banget, dan aku masih kepikiran acara itu sampai sekarang," sapa eaJ pada unggahannya, Selasa, 18 November 2025.
Salah satu hal yang paling ia ingat adalah semangat para penonton. Mereka berteriak begitu kencang hingga suaranya sulit ia dengar melalui earphone monitornya.
"Kalian teriak-teriak keras banget sampai earphoneku kayak, aku nggak bisa dengar," kenangnya.
Antusiasme itulah yang membuat eaJ tidak sabar kembali tampil di Jakarta. Ia pun secara resmi mengundang para penggemarnya untuk datang ke konsernya.
"Pokoknya, aku balik lagi tanggal 21 November di GBK Basketball Hall, jadi semoga bisa ketemu kalian lagi di sana," ujarnya.
Dengan nada berseloroh, mantan anggota band Day6 ini melontarkan permintaan unik kepada para penontonnya, menunjukkan betapa ia menikmati energi tersebut.
"Dan um, tolong rusakin lagi earphoneku lagi, aku mau banget," pintanya.
Baca Juga: Harris J Buka Konser Maher Zain di Istora: Aku Cinta Indonesia!
Bagi eaJ, konser ini bukan sekadar pertunjukan musik, melainkan juga sebuah momen untuk bersama-sama melepaskan penat dari hiruk pikuk kehidupan.
"Ayo kita semua hilangkan stres hidup karena dunia sedang kacau sekarang, dan mari kita, mari kita istirahat sejenak selama satu atau dua jam. Mari kita bersenang-senang," tutupnya, seraya berjanji akan memberikan penampilan terbaik.
Berita Terkait
-
Spesial Valentine, Josh Groban Bakal Konser di Jakarta Tahun Depan dan Gandeng Raisa
-
Siap-Siap War Tiket! ONE OK ROCK Dikonfirmasi Gelar Konser di Jakarta Tahun Depan
-
Konser Maher Zain & Harris J di Surabaya Disambut Meriah Ribuan Penggemar
-
Konser eaJ Siap Digelar Akhir Pekan Ini, Stok Tiket Menipis
-
Raisa Siapkan Konser Tunggal Lagi di 2026, Usung Konsep yang Beda
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Indra Priawan Justru Senang Nikita Willy Tak Kerja, Ibrahim Risyad Kena Sentil
-
Ahok Puji Keberanian Pandji Pragiwaksono di Mens Rea: Gila, Nekat Banget
-
Tunggu sampai Pagi, Dokter Detektif Kecewa Richard Lee Tak Ditahan
-
The Batman Part 2 Bertabur Bintang Marvel, Ada Sebastian Stan Hingga Scarlett Johansson
-
Dulu Bangga Tampil Seksi, Celine Evangelista Nangis Ingat Dosa yang Ditanggung
-
First Look X-Men di Avengers: Doomsday, Reuni Legendaris yang Mengguncang MCU
-
Siapa Inka Williams? Pacar Channing Tatum yang Ternyata Besar di Bali
-
Richard Lee Dipulangkan Polisi Tengah Malam, Kondisi Kesehatan Menurun
-
Diduga Pamer Pacar Baru, Unggahan Fuji Curi Atensi: Akhirnya Diposting!
-
Raket vs iPhone, Beda Kelas Hadiah Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad Jadi Sorotan