- Film "Lupa Daratan" karya Ernest Prakasa diproduksi Imajinari dan akan tayang eksklusif di Netflix.
- Ernest Prakasa menantang Vino G. Bastian memerankan aktor yang kesulitan akting dalam debut penyutradaraannya.
- Ide cerita ini dikembangkan sejak pandemi, terwujud setelah Netflix menantang Ernest membuat cerita di luar zona nyaman.
Suara.com - Sutradara sekaligus komika Ernest Prakasa kembali duduk di kursi sutradara lewat film terbarunya yang bertajuk Lupa Daratan.
Film Lupa Daratan yang diproduksi oleh Imajinari ini akan segera tayang secara eksklusif di Netflix.
Dalam sesi pemutaran khusus (screening) di Jogja-Netpac Asian Film Festival (JAFF) 2025 di Yogyakarta, Selasa (2/12/2025), Ernest Prakasa membocorkan fakta menarik di balik proses produksi film tersebut.
Ia menantang aktor papan atas Vino G. Bastian untuk berakting seolah-olah tidak bisa akting.
Karena dalam film garapannya, Vino G Bastian diminta memerankan karakter Vino Agustian, seorang aktor yang tak bisa akting.
Ernest Prakasa mengaku film ini spesial karena menjadi debut penyutradaraannya di bawah bendera rumah produksinya sendiri, Imajinari.
Sebelumnya, Ernest lebih banyak duduk di bangku produser untuk film-film hits Imajinari.
Ide cerita Lupa Daratan iini juga ternyata sudah ia pendam sejak masa pandemi Covid-19, jauh sebelum Imajinari berdiri. Namun, realisasinya baru terjadi ketika Netflix menantangnya.
"Cerita ini akhirnya jadi sebuah film itu ketika Netflix mengajak kerja sama dan menantang gue buat bikin sebuah cerita yang keluar dari zona nyaman gue, yang biasanya bikin drama komedi keluarga," ungkap Ernest.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Gudeg dengan Cita Rasa Gurih di Jogja, Cocok untuk yang Tak Terlalu Suka Manis
Meski mencoba keluar zona nyaman, Ernest berseloroh bahwa pada akhirnya film Lupa Daratan ini juga berkaitan dengan keluarga.
Ernest Prakasa juga sengaja memilih suami Marsha Timothy sebagai pemeran utama, karena dirinya memang mencari seorang aktor yang sudah dipersepsikan publik sebagai aktor papan atas.
"Kenapa kita pilih Vino sebagai pemeran utamanya? Karena ya pilihannya gak banyak untuk mencari aktor yang dipersepsikan sebagai aktor papan atas. Jadi, harus pilih aktor yang memang papan atas, yaitu Vino," jelas Ernest.
Oleh karena itu pula, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian bersama Ardit Erwandha sering berdiskusi mengenai cara akting untuk karakter yang diceritakan tak bisa akting.
"Karena Vino udah jago akting, selama proses produksi film ini itu kita juga saling diskusi, terutama sama Ardit Erwandha mengenai karakter Vino Agustian yang tak bisa akting dalam film," papar Ernest.
"Diskusinya itu seputar gimana cara akting untuk karakter seorang aktor dengan akting jelek. Karena, bagi kita aktingnya udah jelek tapi belum tentu orang lain memandang itu jelek kan. Jadi, Ardit banyak kasih masukan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Agak Laen: Menyala Pantiku! Rilis Hari Ini, Ernest Prakasa Justru Berduka atas Bencana di Sumatera
-
Now or Nothing: The Founder5 Kembali ke Panggung untuk Pertunjukan Terakhir
-
5 Pasangan Artis Tampil Sebagai Suami Istri di Film, Ada Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon
-
Bukan Sekadar Hiburan, Ernest Prakasa Sebut Komedi Jalan Halus Kritik Tajam
-
Bukan Sekadar Tawa, Ernest Prakasa Bongkar 'Jalan Halus' Komedi untuk Sampaikan Kritik Tajam
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
4 Pertunangan Pasangan Artis Disiarkan TV, Terbaru El Rumi dan Syifa Hadju
-
Deretan Host Indonesian Idol, Robby Purba Gantikan Boy William di 2026
-
Pecah! 11 Idol K-Pop Comeback 2026: EXO, BTS hingga BIGBANG
-
Siapa Mikhail Iman? Sosok yang Dicurigai Pacar Baru Ria Ricis
-
Sinopsis A Knight of the Seven Kingdoms, Prekuel dari Game of Thrones
-
Antara Ibu, AI, dan Ibu Pertiwi: Menyelami Kedalaman Filosofis Film Esok Tanpa Ibu
-
3 Karakter Utama Film Korea Sister, Jung Ji So Comeback!
-
Bukan Kejar Harta, Teddy Pardiyana Ungkap Alasan Ajukan Hak Ahli Waris Bintang
-
Nostalgia Tren 2016, 6 Selebritis Tampil Ikonik dengan Kalung Choker dan Jeans Robek
-
Sinopsis dan Fakta Menarik Film The American di Netflix, Thriller Sunyi yang Menegangkan