Suara.com - Bangun tidur adalah sebuah keharusan yang tak selamanya menyenangkan. Apalagi saat kelelahan atau cuaca sedang tidak bersahabat. Kadang kita meninggalkan tempat tidur dengan ogah-ogahan, tetap merasa mengantuk meski sebenarnya telah tidur cukup lama.
Banyak orang menjadikan kopi sebagai alarm bagi tubuhnya. Tapi, sebenarnya kopi bukanlah cara yang sehat untuk membuat tubuh terjaga di pagi hari. Ada banyak cara yang lebih sehat untuk membangunkan tubuh Anda. Metode ini juga aman tanpa efek samping loh. Melakukan rutinitas berikut ini, akan membuat Anda terbangun dari tidur dalam kondisi lebih segar setiap hari.
Minum Segelas Air Putih
Segelas air putih, sesaat setelah bangun tidur adalah alarm yang sangat baik lagi sehat untuk membangunkan tubuh Anda. Air putih selain membangunkan seluruh indra Anda, juga membantu membersihkan pencernaan. Buntutnya akan membuat hari Anda lebih baik.
Hangatkan tubuh dengan pemanasan ringan
Olah raga ringan setelah bangun tidur akan membuat Anda energik dan segar sepanjang hari. Olah raga juga meningkatkan metabolisme tubuh Anda. Tak harus melakukan gerakan berat, sedikit meregangkan badan atau jalan kaki sudah cukup. Tapi lari pagi dan yoga akan menjadi pembuka yang bagus bagi hari Anda yang sibuk.
Meditasi atau yoga
Meditasi tak hanya menjernihkan pikiran tapi juga membuat tubuh lebih segar. Metode pernapasan Yoga sangat bagus untuk menghimpun energi dalam tubuh. Anda siap berkegiatan sepanjang hari. Latihan pernapasan juga membantu mengambil oksigen besar di pagi hari yang pada gilirannya akan meningkatkan fungsi tubuh.
Mendengarkan musik
Pasang musik lembut favorit Anda sebagai nada alarm. Dan setiap kali bangun pagi, Anda bakal merasakan seperti mendapatkan injeksi baik pada fisik maupun pikiran. Sungguh tidak ada yang lebih menenangkan, memulai hari dengan musik favorit kita.
Tidur yang berkualitas
Tidur yang berkualitas menjadi kunci utama untuk bangun segar pada keesokan harinya. Istirahat cukup akan membuat Anda bangun dalam kondisi segar. Itu sebabnya mengapa orang mengatakan, 'early to bed and early to rise makes a person healthy, wealthy and wise,’. (Sumber : www.boldsky.com)
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Geger Shutdown AS, Menko Airlangga: Perundingan Dagang RI Berhenti Dulu!
-
Seruan 'Cancel' Elon Musk Bikin Netflix Kehilangan Rp250 Triliun dalam Sehari!
-
Proyek Ponpes Al Khoziny dari Tahun 2015-2024 Terekam, Tiang Penyangga Terlalu Kecil?
Terkini
-
Pemantauan Aktif Vaksinasi Dengue di DKI Jakarta: Kolaborasi Menuju Nol Kematian 2030
-
Atasi Pembesaran Prostat Tanpa Operasi Besar? Kenali Rezum, Terapi Uap Air yang Jadi Harapan Baru
-
Dukungan untuk Anak Pejuang Kanker, Apa Saja yang Bisa Dilakukan?
-
Anak Sering Mengeluh Mata Lelah? Awas, Mata Minus Mengintai! Ini Cara Mencegahnya
-
Dokter dan Klinik Indonesia Raih Penghargaan di Cynosure Lutronic APAC Summit 2025
-
Stop Ruam Popok! 5 Tips Ampuh Pilih Popok Terbaik untuk Kulit Bayi Sensitif
-
Fenomena Banyak Pasien Kanker Berobat ke Luar Negeri Lalu Lanjut Terapi di Indonesia, Apa Sebabnya?
-
Anak Percaya Diri, Sukses di Masa Depan! Ini yang Wajib Orang Tua Lakukan!
-
Produk Susu Lokal Tembus Pasar ASEAN, Perkuat Gizi Anak Asia Tenggara
-
Miris! Ahli Kanker Cerita Dokter Layani 70 Pasien BPJS per Hari, Konsultasi Jadi Sebentar