Suara.com - Ada kabar menggembirakan bagi penderita penyakit jantung.
Dalam waktu dekat, akan hadir sebuah pil four in one yang bisa memperpanjang harapan hidup pasien dengan penyakit jantung.
Saat ini para ilmuwan tengah berupaya agar temuannya itu dilisensikan di seluruh dunia, setelah berbagai percobaan membuktikan efektivitas dari superpill tersebut dalam mengurangi risiko penyakit jantung.
Para peneliti telah menyatakan bahwa obat yang diberi nama polypill tersebut akan menjadi pil yang mampu memangkas penyakit jantung dengan potensi yang cukup besar untuk meningkatkan kesehatan global.
Kesimpulan tersebut didapat setelah para ilmuwan melakukan pengujian terhadap lebih dari 3.000 pasien, seperti dikutip dari Daily Express.
Polypill yang merupakan kombinasi dua obat tekanan darah, statin dan aspirin itu diformulasikan para ilmuwan untuk menurunkan kolesterol dan hipertensi.
Para ilmuwan mengatakan bahwa tekanan darah dan kolesterol menurun secara sederhana, tapi sangat signifikan secara statistik pada pengguna polypill dibandingkan dengan pasien yang menjalani perawatan standar.
Ruth Webster dari George Institute for Global Health, Sydney, mengatakan bahwa manfaat terbesar dari pil tersebut terlihat pada pasien yang saat ini tidak menjalani semua obat yang disarankan.
Itu artinya, kata dia, pil tersebut dapat menolong penderita penyakit jantung yang merupakan penyebab kematian tertinggi di dunia.
Para peneliti yakin bahwa menggabungkan beberapa obat dalam satu pil khasiatnya akan lebih andal. Tetapi meski harganya menjadi lebih murah, polypill tetap tidak mendapat lisensi di Inggris, karena aspirin yang terkandung di dalamnya dapat menyebabkan perdarahan lambung.
Berita Terkait
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Ko Kyu Pil di Tahun 2025, Layak Ditonton!
-
Bareskrim Ambil Alih Kasus 75 Ribu Ekstasi di Mobil Kecelakaan: Sopir Kabur, Ada Lencana Polri!
-
Bola Emas Misterius di Dasar Laut Alaska, Bikin Bingung Para Ilmuwan
-
3 Rekomendasi Drama Korea Ko Kyu Pil Tahun 2025, Terbaru Heroes Next Door
-
Kehidupan di Palung Terdalam: Temuan Moluska Purba Ungkap Rahasia Evolusi Laut?
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak