Suara.com - Musisi Al Ghazali disebut mengidap penyakit Erythema Multiforme (EMM), hal tersebut dikatakan oleh sang ayah, Ahmad Dhani.
Al Ghazali diketahui pingsan saat mengemudikan kendaraan di daerah Condet, Jakarta Timur. Menurut Ahmad Dhani, Al Ghazali mengalami penyakit EMM yang juga dialami oleh dirinya.
"Al itu kena penyakit yang sama seperti saya yaitu EMM (Erythema Multiforme) major apa minor," ujar Ahmad Dhani, baru-baru ini.
Penyakit ini ditandai dengan munculnya ruam dan bentol berwarna merah di sekujur tubuh. EMM bisa menyerang bibir, mata, tangan, kaki, hingga alat kelamin.
Nah, untuk mengetahui lebih lengkap soal penyakit EMM yang dialami Al Ghazali, simak fakta-fakta pentingnya berikut ini yang dirangkum dari berbagai sumber:
1. Penyakit langka
EMM merupakan salah satu penyakit kulit yang langka, dan hanya terjadi pada 1 dari 1.500 orang di dunia.
Penyakit ini lebih banyak ditemukan pada lelaki daripada wanita. Populasi anak-anak berusia di bawah 10 tahun, dan orang dewasa berusia 20-40 tahun merupakan kelompok paling rentan mengalami EMM.
2. Penyebab
Baca Juga: Al Ghazali Disebut Pingsan karena EMM, Penyakit Apa Itu?
Penyebab pasti penyakit EMM belum diketahui hingga saat ini. Namun beberapa penelitian menyebut EMM sering muncul jika terjadi infeksi herpes simplex.
Penyakit ini juga disebabkan karena reaksi obat-obatan khusus seperti obat anti peradangan non steroid, obat antibakteri, penilisin, hingga anastesia.
3. Komplikasi
Secara umum, ada dua jenis EMM yakni EMM minor dan EMM major. EMM minor tidak mengancam nyawa, dan bisa sembuh dalam waktu beberapa minggu.
EMM major merupakan jenis penyakit dalam tingkatan yang lebih berat. EMM major bisa menyebabkan seseorang mengalami Stevens Johnson Syndrome, di mana ruam dan benjolan bisa menyerang bagian organ dalam, dan menyebabkan kematian.
Komplikasi EMM yang lebih parah bisa menyebabkan seseorang mengalami Toxic Epidermal Necrolysis (TEN). Pada tahap ini, gejala yang muncul bukan lagi ruam dan bentol, melainkan kulit yang pecah dan mengelupas berwarna kecokelatan dan menyebabkan nyeri.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
6 Kasus Sengketa Tanah Paling Menyita Perhatian di Makassar Sepanjang 2025
-
6 HP Memori 128 GB Paling Murah Terbaru 2025 yang Cocok untuk Segala Kebutuhan
-
4 Rekomendasi Tablet RAM 8 GB Paling Murah, Multitasking Lancar Bisa Gantikan Laptop
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
Terkini
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!
-
Menjaga Kemurnian Air di Rumah, Kunci Hidup Sehat yang Sering Terlupa
-
Timbangan Bukan Segalanya: Rahasia di Balik Tubuh Bugar Tanpa Obsesi Angka
-
Terobosan Baru Atasi Kebutaan: Obat Faricimab Kurangi Suntikan Mata Hingga 75%!
-
5 Pilihan Obat Batu Ginjal Berbahan Herbal, Aman untuk Kesehatan Ginjal dan Ampuh
-
Catat Prestasi, Tiga Tahun Beruntun REJURAN Indonesia Jadi Top Global Distributor
-
Mengenal UKA, Solusi Canggih Atasi Nyeri Lutut dengan Luka Minimal
-
Indonesia di Ambang Krisis Dengue: Bisakah Zero Kematian Tercapai di 2030?
-
Sakit dan Trauma Akibat Infus Gagal? USG Jadi Solusi Aman Akses Pembuluh Darah!
-
Dokter Ungkap Fakta Mengejutkan soal Infertilitas Pria dan Solusinya