Suara.com - Informasi yang Tepat Bantu Tumbuh Kembang Penyintas Autisme
Penyintas autisme di Indonesia menurut paparan Asisten Deputi Anak Berkebutuhan Khusus Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kementerian PPPA) diprediksi mencapai 2,4 juta orang, dengan pertambahan 500 orang pertahunnya.
Angka ini, menurut Ketua Masyarakat Peduli Autis Indonesia (MPATI), Gayatri Pamoedji cukup besar. Sayangnya, masih banyak masyarakat Indonesia yang belum mengenali dan memahami cara penanganan anak penyintas Autisme.
Padahal, kata dia, informasi mengenai autisme yang komprehensif akan membantu orang tua, pengajar, terapis dan masyarakat umum belajar untuk lebih mendukung anak dengan autisme dan kebutuhan lain (ADHD/ADD dan Kesulitan Belajar) memiliki hidup lebih baik dan menjadi lebih mandiri.
"Kunci utama dari suksesnya penanganan generasi muda dengan kebutuhan khusus (anak-anak dan dewasa muda dengan Autisme, ADHD, ADD dan Kesulitan Belajar) terletak pada informasi yang akurat, sarana pendidikan dan pelatihan tepat serta dukungan dari berbagai pihak, terutama kepada orang tua agar tidak putus asa," kata dia dalam konferensi pers SPEKIX 2019 di Jakarta, Jumat (23/8/2019).
Hal inilah yang membuat MPATI bekerja sama dengan Zally Zarras Learning Center (ZZLC) mengadakan Special Kids Expo (SPEKIX) 2019 yang bertema #BeautyinAbility.
Acara ini, menurut Ketua Penyelenggara SPEKIX 2019, Dr. Dotty Sutowo, merupakan merupakan kelanjutan dari Program 'Jakarta Ramah Autisme' yang pada 6 April 2013 dicanangkan oleh Bapak Ir Joko Widodo saat beliau menjabat sebagai Gubernur Provinsi DKI Jakarta.
"Kami mengajak semua pihak, untuk mendukung upaya kami menyetarakan hak dari generasi muda, agar campaign of awareness ini tidak hanya berhenti disini, tetapi tetap berlanjut hingga tahun-tahun yang akan datang," lanjut Dr. Dotty.
SPEKIX 2019 kata dia, nantinya akan mengumpulkan orang-orang yang memiliki minat untuk menciptakan masa depan yang lebih baik bagi generasi muda dengan kebutuhan khusus.
Baca Juga: Pentingnya Ikut Kelas Zumba bagi Anak dengan Gangguan Spektrum Autisme
Acara ini akan menghadirkan lebih dari 130 booth yang berasal dari seluruh Indonesia, berisikan berbagai informasi tentang sekolah, terapi, hasil karya anak, seminar dan workshop dengan menghadirkan pembicara ahli dari Singapura, Malaysia, Australia dan Inggris.
Tersedia juga produk makanan sehat, fun activities, konseling gratis bagi keluarga dan pendidik serta demo masak makanan sehat dan lezat dari celebrity chefs.
Talk show berbagi pengalaman dari generasi muda yang sudah mandiri, orang tua serta pendidik yang telah menjalani dan terinspirasi oleh semangat dan talenta generasi muda dengan kebutuhan khusus.
"Pada akhirnya, acara ini bertujuan memberikan harapan dan memotivasi siapa saja untuk bersama-sama bertindak, menerima dan mendukung anak-anak berkebutuhan khusus," ujar dia.
Yuk kunjungi acara yang sangat inapiratif ini, yang akan dilaksanakan tanggal 24-25 Agustus 2019 di Jakarta Convention Center (JCC) lower lobby.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
Terkini
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?
-
Gaya Hidup Modern Picu Kelelahan, Inovasi Wellness Mulai Dilirik Masyarakat Urban
-
Rahasia Anak Tumbuh Percaya Diri dan Kreatif, Jessica Iskandar Beberkan Kuncinya
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia