Suara.com - Jatuh Cinta Berjuta Rasanya, Juga Bikin Kekebalan Tubuh Meningkat?
Ada dorongan untuk menjadi lebih baik dari orang-orang yang merasakan jatuh cinta. Jatuh cinta juga membuat perasaan berbunga-bunga dan lebih berwarna.
Ternyata, tak hanya membuat bahagia, jatuh cinta juga baik untuk kesehatan tubuh, terutama dalam meningkatkan kekebalan tubuh.
Pada tahun 2018 terdapat sebuah penelitian yang mengungkapkan bahwa ketika manusia jatuh cinta, perasaan tersebut memengaruhi fungsi sistem imun tubuh mereka.
Di dalam penelitian tersebut terlibat 47 mahasiswi yang berkuliah di Amerika. Pada masa mereka memasuki kuliah, semua peserta baru saja memulai hubungan mereka yang sudah berlangsung kurang lebih satu bulan.
Mereka yang terlibat penelitian tersebut memiliki kesamaan kondisi, seperti dilansir Hello Sehat:
Heteroseksual
Tidak sedang hamil atau menyusui
Bukan perokok aktif
Sedang tidak memakai obat-obatan yang berkaitan dengan jantung dan sistem imun
Akan berada di kota yang sama selama 6 bulan ke depan
Pada penelitian tersebut, mereka harus menjawab pertanyaan, “Apakah Anda sudah jatuh cinta dengan pasangan Anda?”
Hasilnya, 36% perempuan yang mengaku mulai mencintai pasangan mereka memiliki peningkatan aktivitas sistem pertahanan tubuh mereka terhadap virus. Perubahan ini terlihat jelas dibandingkan 54% wanita yang tidak sedang jatuh cinta pada awal penelitian ini dimulai.
Baca Juga: Berdasarkan Zodiak, Ini 4 Selebriti Hollywood yang Mudah Jatuh Cinta
Hal ini mungkin disebabkan oleh pelepasan hormon oksitosin ketika Anda jatuh cinta dan berada di dekat pasangan. Hormon tersebut dapat membuat fungsi sistem imun menjadi lebih baik melalui koordinasi aktivitas jaringan neuroendokrin, yaitu aktivitas sistem saraf pusat di otak yang terkoordinasi dengan hormon oksitosin dalam peningkatan sistem imun tubuh.
Oleh karena itu, ketika orang-orang sedang merasakan jatuh cinta, mereka lebih tahan menghadapi serangan penyakit karena perasaan tersebut dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh mereka.
Tidak semua orang merasakan jatuh cinta setiap saat. Meski begitu, Anda tetap dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mendapat manfaat kesehatan dari jatuh cinta dari orang di sekitar Anda.
Misalnya, hubungan positif dan dekat dalam sebuah keluarga atau pertemanan pun memberikan efek yang hampir serupa seperti jatuh cinta.
Perlakuan sederhana, seperti bersentuhan, memegang tangan, atau berpelukan membantu Anda terhubung dengan orang lain. Kabar baiknya lagi, hal ini juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan mencegah penyakit.
Hal ini disebabkan adanya pelepasan hormon yang sama seperti saat jatuh cinta, yaitu oksitosin. Hormon ini muncul ketika Anda sedang berpelukan atau mengalami sentuhan fisik dengan orang yang Anda sayang dan merasa terkoneksi dengan Anda.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
Apa Itu Food Genomics, Diet Berbasis DNA yang Lagi Tren
-
Bosan Liburan Gitu-Gitu Aja? Yuk, Ajak Si Kecil Jadi Peracik Teh Cilik!
-
Menkes Tegaskan Kusta Bukan Kutukan: Sulit Menular, Bisa Sembuh, Fatalitas Hampir Nol
-
Kabar Gembira! Kusta Akan Diskrining Gratis Bareng Cek Kesehatan Nasional, Ini Rencananya
-
Era Baru Dunia Medis: Operasi Jarak Jauh Kini Bukan Lagi Sekadar Imajinasi
-
Angka Kematian Bayi Masih Tinggi, Menkes Dorong Program MMS bagi Ibu Hamil
-
Gaya Hidup Sedentari Tingkatkan Risiko Gangguan Muskuloskeletal, Fisioterapi Jadi Kunci Pencegahan
-
Hati-hati saat Banjir! Jangan Biarkan 6 Penyakit Ini Menyerang Keluarga Anda
-
Pankreas, Organ yang Jarang Disapa Tapi Selalu Bekerja Diam-Diam
-
Perawatan Kulit Personal Berbasis Medis, Solusi Praktis di Tengah Rutinitas