Suara.com - Sekarang ini banyak wanita mempercantik dirinya dengan melakukan filler bibir. Seperti perempuan remaja 18 tahun ini yang melakukan filler bibir justru berujung mengenaskan.
Lauren Winstanley, remaja 18 tahun tersebut mulanya pergi ke salon kecantikan untuk mempercantik diri dengan filler bibir. Ia menghabiskan sekitar Rp 3 jutaan untuk melakukan perawatan tersebut.
Seminggu setelahnya, bibir Lauren justru semakin membengkak dan padat seperti sosis. Bahkan pembengkakan bibirnya mulai bocor dan mengeluarkan nanah hijau serta kuning.
"Bibir saya mulai bengkak dan saya sangat terkejut. Karena saya belum pernah melihat bibir saya membengkak sebesar ini," kata Lauren dikutip dari Fox News.
Lauren sempat menunggu pembengkakan bibirnya mereda, tetapi tidak kunjung mengalami perubahan. Bibirnya justru semakin membengkak 3 kali lipat dari awalnya.
Saat itu Lauren mulai panik dan memeriksakan kondisi bibirnya ke rumah sakit. Dokter lantas memberikan obat penghilang rasa sakit untuk mengatasi bibirnya.
Namun, Lauren mengatakan bahwa obat penghilang rasa sakitnya tidak bekerja setelah beberapa jam ia dipulangkan dari rumah sakit.
"Bibirku tampak seperti sosis padat, memar dan nyeri. Aku mulai merasa sakit, suhu badan meningkat dan leher dan pipi saya memar. Saya langsung diberikan antibiotik IV dan obat penghilang rasa sakit," ujarnya.
Akhirnya, ia pun kembali dilarikan ke Rumah Sakit Whitson di Merseyside untuk menjalani operasi dan mengatasi filler bibirnya yang terinfeksi.
Baca Juga: Berkat Anjing Peliharaan, Wanita Ini Jadi Tahu Mengidap Kanker Ovarium
Lalu, Lauren melakukan tes darah dan diketahui menderita infeksi streptokokus grup A. Strep grup A dapat menyebabkan beberapa infeksi yang berbeda, termasuk strep throat, demam scarlet, mecrotizing fasciitis, demam rematik dan glomerulonefritis pasca-streptokokus.
"Aku bisa merasakan daguku selalu basah karena pembengkakan bibirku terus bocor. Ketika dokter berusaha menghentikannya, saya langsung menjerit kesakitan," ujarnya.
Setelah hampir 1 minggu menjalani perawatan di rumah sakit, Lauren pun diperbolehkan pulang tetapi kondisinya belum pulih total. Ia lantas melanjutkan perawatan filler bibirnya dengan dokter gigi atau perawat kulit.
Kasus pembengkakan bibir akibat filler abal-abal ini bukan pertama kalinya terjadi pada Laure. Sebelumnya, Sarah Najjar juga menghabiskan jutaan rupiah untuk melakukan filler bibir.
Akibat kejadian ini, Lauren pun menyarankan semua orang agar tidak melakukan filler bibir murahan. Karena filler bibir sembarangan bisa meningkatkan risiko infeksi jaringan parut, pembuluh darah dan pembengkakan yang menyebabkan kematian jaringan.
Berita Terkait
-
7 Lipstik Glossy Terbaik untuk Bibir Kering, Melembapkan dan Bikin Wajah Lebih Fresh
-
5 Rekomendasi Lipstik Matte untuk Bibir Kering Usia 40 Tahun ke Atas
-
8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
-
5 Rekomendasi Lipstik Warna Terracotta untuk Bibir Hitam dan Kulit Sawo Matang
-
5 Rekomendasi Lipstik Waterproof untuk Bibir Hitam yang Anti Luntur
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
50 Persen Penduduk Indonesia Berisiko Osteoporosis, Kenapa Gen X Paling Terancam?
-
Waduh! Studi Temukan Bukti Hewan Ternak Makan Sampah Plastik, Bahayanya Apa Buat Kita?
-
Terobosan Penanganan Masalah Bahu: Dari Terapi Non-Bedah hingga Bedah Minim Invasif
-
Cuaca Berubah-ubah Bikin Sakit? Ini 3 Bahan Alami Andalan Dokter untuk Jaga Imunitas!
-
Review Lengkap Susu Flyon: Manfaat, Komposisi, Cara Konsumsi dan Harga Terbaru
-
BPOM: Apotek Jangan Asal Berikan Antibiotik ke Pembeli, Bahaya Level Global
-
Teknologi Jadi Kunci: Ini Pendekatan Baru Cegah Stunting dan Optimalkan Tumbuh Kembang Anak
-
Gak Perlu Marah di Grup WA Lagi, Call Centre 127 Siap Tampung Keluhan Soal Program MBG
-
5 Pilihan Sampo untuk Dermatitis Seboroik, Mengatasi Gatal dan Kulit Kepala Sensitif
-
Alasan Penting Dokter Bukan Cuma Perlu Belajar Pengobatan, Tapi Juga 'Seni' Medis