Suara.com - Indonesia saat ini sedang berhadapan langsung dengan masa transisi New Normal. Masyarakat diminta untuk beradaptasi saat menjalani aktivitas normal dengan tetap memerhatikan berbagai tindakan pencegahan agar terhindar dari segala penyakit khususnya virus corona penyebab sakit Covid-19.
Natali Ardianto, CEO Jovee & Lifepack mengungkapkan pentingnya seluruh pihak bersatu untuk menghadapi New Normal.
"Masyarakat perlu bekal yang komprehensif untuk menghadapi New Normal, di antaranya adalah dibekali informasi yang lengkap dan akurat langsung dari pakar yang sesuai bidangnya," kata Natali saat pembukaan konferensi bertajuk #WeTheHealth beberapa waktu lalu.
Selain kerjasama masyarakat, Natali juga menyinggung peran pemerintah melalui kebijakan dan aturan-aturan yang sesuai dengan keadaan saat ini.
"Tentunya dukungan serta dedikasi tinggi dari para tenaga kesehatan yang terus berjuang di garda terdepan, Hingga peran telemedik sangat penting untuk membantu meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat. Semua ini bersinergi menjadi satu dalam konferensi kesehatan digital We The Health," tambah Natali melalui siaran tertuli yang diterima Suara.com.
We The Health sendiri merupakan konferensi kesehatan digital pertama di Indonesia yang menjadi wadah informasi seputar isu kesehatan dalam rangka menghadapi New Normal.
Konferensi kesehatan digital ini dilangsungkan pada Sabtu, 27 Juni 2020 lalu dan dibuka dengan tema webinar bertajuk “Peran Swasta dalam Peningkatan Kualitas Pelayanan Sektor Kesehatan di Daerah”.
Acara dihadiri oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Dr. H. Emil Elestianto Dardak, M.Sc, Bupati Trenggalek H. Mochamad Nur Arifin, dr. Slamet, MHP, Staf Ahli Menteri bidang Teknologi Kesehatan dan Globalisasi Kementerian Kesehatan RI, dan Rico Mardiansyah, SehatPedia hingga pihak Kementerian Kesehatan RI.
Staf Ahli Menteri bidang Teknologi Kesehatan dan Globalisasi Kementerian Kesehatan RI dr. Slamet, MHP, sebagai salah satu panelis mengungkapkan pentingnya kolaborasi dan dukungan seluruh pihak untuk bersama-sama meningkatkan kualitas pelayanan sektor kesehatan di Indonesia agar lebih baik lagi.
Baca Juga: aido health Solusi Layanan Kesehatan Digital di Tengah Pandemi Covid-19
"Kementerian Kesehatan mengapresiasi atas terselenggaranya konferensi kesehatan digital ini. Inisiasi seperti ini tentunya membantu seluruh pihak khususnya pemerintah dalam upaya memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat mengenai isu kesehatan dan bagaimana menghadapi kondisi New Normal," kata Slamet.
Selain mengangkat topik dari sisi pemerintahan, #WeTheHealth juga memiliki dua track yang diisi berbagai topik menarik dan dibawakan oleh pakar yang ahli di bidangnya seperti webinar khusus tenaga kesehatan yang membahas topik mengenai bagaimana strategi dan manajemen untuk penderita diabetes mellitus yang dipandu oleh Aveecena.
"Kami berharap konferensi kesehatan digital We The Health dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya dan menjadi awal mula dari sinergi dan kolaborasi bagi seluruh pihak untuk dapat bersama-sama membangun sektor kesehatan menjadi semakin baik lagi. Jovee & Lifepack terus berkomitmen turut membantu meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat Indonesia melalui berbagai layanan dan inovasi di bidang kesehatan yang selalu kami hadirkan untuk kebutuhan masyarakat," tutup Natali.
Berita Terkait
Terpopuler
- Operasi Zebra 2025 di Sumut Dimulai Besok, Ini Daftar Pelanggaran yang Disasar
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Mobil Keluarga Bekas Paling Dicari 2025, Murah dengan Performa Mumpuni
- 5 Mobil Sedan Bekas Pajak Murah dan Irit BBM untuk Mahasiswa
- 5 Rekomendasi Smartwatch Selain Apple yang Bisa QRIS MyBCA
Pilihan
-
Aksi Jatuh Bareng: Rupiah dan Mata Uang Asia Kompak Terkoreksi
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah, Pilihan Terbaik untuk Gamer dan Multitasker Berat
-
Perusahaan BUMN dan Badan Negara Lakukan Pemborosan Anggaran Berjamaah, Totalnya Rp43 T
-
RKUHAP Resmi Jadi UU: Ini Daftar Pasal Kontroversial yang Diprotes Publik
-
Permintaan Pertamax Turbo Meningkat, Pertamina Lakukan Impor
Terkini
-
Alasan Penting Dokter Bukan Cuma Perlu Belajar Pengobatan, Tapi Juga 'Seni' Medis
-
Dokter Kandungan Akui Rahim Copot Nyata Bisa Terjadi, Bisakah Disambungkan Kembali?
-
Klinik Safe Space, Dukungan Baru untuk Kesehatan Fisik dan Mental Perempuan Pekerja
-
Mengubah Cara Pandang Masyarakat Terhadap Spa Leisure: Inisiatif Baru dari Deep Spa Group
-
Terobosan Baru Lawan Kebutaan Akibat Diabetes: Tele-Oftalmologi dan AI Jadi Kunci Skrining
-
5 Buah Tinggi Alkali yang Aman Dikonsumsi Penderita GERD, Bisa Mengatasi Heartburn
-
Borobudur Marathon Jadi Agenda Lari Akhir 2025
-
Waspada Konsumsi Minuman Soda Diet, Temuan Terbaru Sebut Risiko Penyakit Hati Naik hingga 60%
-
Inovasi Kedokteran Gigi yang Siap Ubah Layanan Kesehatan Mulut Indonesia
-
Waspada "Diabesity", Mengapa Indonesia Jadi Sarang Penyakit Kombinasi Diabetes dan Obesitas?