Suara.com - Peringatan Hari Jantung Sedunia yang jatuh tanggal 29 September lalu, tahun ini diperingati oleh Yayasan Jantung Indonesia (YJI) dengan menyelenggarakan virtual funbike yang diberi tajuk Virtual Indonesia Heart Bike 2020: Use Heart to Bike.
Ketua Umum Yayasan Jantung Indonesia, Esti Nurjadin mengatakan kompetisi virtual funbike diselenggarakan sebagai ajakan untuk menjaga kesehatan dengan cara tetap beraktivitas fisik seperti berolahraga di tengah pandemi.
Seperti diketahui, di Indonesia, penyakit jantung masih menjadi penyebab kematian tertinggi sehingga seluruh masyarakat perlu mengambil peran dalam upaya tindakan pencegahan.
"Tentunya virus ini bukan penghalang tapi menjadikan YJI semakin bersemangat dalam mengajak masyarakat berolahraga dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan serta pembatasan sosial yang ketat," ujar Esti dalam keterangannnya yang diterima Suara.com, Senin (5/10/2020).
Funbike yang berlangsung sejak 3 Oktober hingga 3 November 2020 ini merupakan kali kedua setelah kegiatan Jakarta Heart Bike 2019 yang diselenggarakan sebagai puncak perayaan Hari Jantung Sedunia tahun 2019. Jika tahun kemarin kegiatan dilakukan secara massal dengan rute sejauh 25 kilometer, kali ini kegiatan gowes akan dilakukan dengan metode virtual.
Ada empat kategori dalam kegiatan funbike ini, yakni kategori pemula, menengah, mahir, dan kategori beregu masing-masing untuk perempuan, laki-laki, dan campuran untuk beregu dimana kategori pemula harus menempuh 150 kilometer per bulan.
Lalu kategori menengah harus menempuh 300 kilometer perbulan, kategori mahir harus menempuh 600 kilometer per bulan, dan kategori beregu yang terdiri dari 5 peserta harus menempuh 2000 kilometer total keseluruhan per bulan.
Penyelenggaraan Virtual Indonesia Heart Bike 2020 ini akan dilakukan di seluruh Indonesia dengan peserta sebanyak mencapai 3500 orang.
Sementara, Ketua Penyelenggara Virtual Indonesia, Mela Sabina, menambahkan meskipun dalam kondisi pandemi, antusias masyarakat cukup banyak yang terlibat dalam kompetisi funbike ini. "Disisi lain memang gaya hidup sehat saat masa pandemi dengan salah satunya berolahraga bisa untuk mencegah adanya penyakit jantung dan pembuluh darah," tutur dia.
Baca Juga: Dokter Sarankan Pengidap Penyakit Jantung Lakukan Ini Saat Bersepeda
Seluruh peserta yang berhasil menyelesaikan jarak di tiap kategori diikuti akan mendapatkan berbagai hadiah menarik. Untuk pengumuman pemenang akan dilaksanakan pada tanggal 9 November 2020 bertepatan dengan HUT YJI ke-39.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
Terkini
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya