Suara.com - Malaysia melaporkan rekor kasus baru Covid-19 dalam sehari, dengan Menteri Agama Zulkifli Mohammad Al-Bakri sebagai salah satu pasien.
Dilansir Anadolu Agency, Malaysia menjadi hotspot baru penyebaran Covid-19 di Asia Tenggara setelah mencatat 432 kasus, sehingga total kasus menjadi 12.813.
"Ini menjadi kasus tertinggi sejak wabah melanda Malaysia," rilis Kementerian Kesehatan Malaysia.
Ini juga menjadi rekor harian tertinggi ketiga di Malaysia dalam tempo empat hari, setelah mencatat 287 kasus pada Jumat lalu diikuti 317 kasus pada Sabtu.
Direktur Jenderal Kesehatan Noor Hisham Abdullah pada Senin menyampaikan Kedah menjadi provinsi terdampak dengan 241 kasus, disusul Sabah dengan 130 kasus.
Dia juga menyampaikan 57 pasien sembuh dalam 24 jam terakhir, sehingga total kepulihan menjadi 10.349 kasus.
Tidak ada tambahan kasus kematian Covid-19 pada Senin.
Total pasien meninggal tetap 137 jiwa.
Sebelumnya, Perdana Menteri Malaysia Muhyiddin Yassin melakukan karantina sendiri selama 14 hari.
Baca Juga: Tiket Sudah Ludes Terjual, GP Turki Dipastikan Berlangsung Tanpa Penonton
Hal ini dilakukannya karena melakukan kontak dengan Zulkifli beberapa hari lalu.
Dalam pernyataan, Muhyiddin mengatakan telah melakukan tes dan dinyatakan negatif.
"Sehubungan dengan itu saya akan menjalani karantina mandiri di rumah sebagaimana saran Kementerian Kesehatan Malaysia," ucap Muhyiddin, dilansir Anadolu Agency.
Muhyiddin mengatakan situasi ini ini tidak akan menganggu dirinya untuk menjalankan urusan pemerintahan Malaysia.
"Saya tetap akan bekerja dari rumah dengan menggunakan video conference dalam rapat yang perlu saya pimpin," kata Muhyiddin.
Berita Terkait
-
Rekan Shin Tae-yong Dikabarkan Kembali ke Malaysia
-
Gaji Fantastis John Herdman Bikin Media Malaysia Kaget, Tertinggi di ASEAN?
-
Gaji John Herdman Bikin Tetangga Iri? Media Malaysia Sebut Tertinggi di ASEAN
-
Herry IP: Kecuali Pemain Korea, Mereka di Atas Rata-rata
-
Daftar 10 Wakil Indonesia di Malaysia Open 2026, Padukan Pemain Elite hingga Non Pelatnas
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa
-
Tak Melambat di Usia Lanjut, Rahasia The Siu Siu yang Tetap Aktif dan Bergerak