Suara.com - Anang Hermansyah akhirnya sudah menjalani operasi kecil di bagian lambung di rumah sakit di Bali. Sebelumnya, Anang Hermansyah didiagnosis memiliki masalah lambung kronis ketika memeriksakan kondisi kakinya beberapa waktu lalu.
Ashanty yang menemani Anang Hermansyah menjalani operasi di rumah sakit pun sempat memperlihatkan kondisi suaminya. Ashanty sempat bercerita Anang memiliki GERD dan refluks yang membuat lambungnya bermasalah.
"Ternyata dia ada masalah di ginjal, ada masalah di lambung itu GERD sama refluks. Tadi dibiopsi juga diambil mau dicek, kira-kira ada yang berbahaya atau enggak. Itu seminggu hasilnya," jelas Ashanty dalam YouTube The Hermansyah A6.
Selain masalah lambung, Ashanty juga mengatakan Anang Hermansyah memiliki kondisi jantung kurang baik dan darah tinggi.
"Terus juga ada penebalan di jantung dan paling parah darahnya tinggi banget," jelasnya.
GERD atau Gastroesophageal Reflux Disease adalah masalah kesehatan ketika cairan asam lambung naik ke esofagus (kerongkongan) hingga mulut. Masalah pencernaan ini berbeda dengan maag.
Sebagian besar orang dengan sakit maag mungkin saja mengembangkan GERD. Tapi dilansir dari Hello Sehat, perbedaan antara GERD dan maag adalah timbulnya heartburn atau sensasi terbakar di dada.
Kenaikan asam lambung ini bisa mengiritasi dinding esofagus dan menimbulkan rasa panas pada dada hingga kerongkongan.
Gejala umum GERD biasanya lebih berat dari maag, seperti sakit pada dada, kesulitan menelan, naiknya cairan asam dari lambung dan rasa mengganjal pada tenggorokan.
Baca Juga: Berisiko Sebarkan Virus Corona, Hati-Hati Sentuh 6 Permukaan Benda Ini!
Sementara itu, GERD juga bisa menimbulkan beberapa gejala di malam hari seperti batuk kronik, laringitis, timbul asma dan gangguan tidur.
GERD bisa menimbulkan sesak napas atau sakit di sekitar rahang dan tangan bila didiamkan. Kondisi ini biasanya disebabkan oleh asam lambung dan sering naik.
Biasanya ini terjadi karena cincin esofagus mulai mengendur dan tidak mampu menahan makanan untuk kembali ke kerongkongan dan cairan dari lambung.
Meskipun maag dan GERD memiliki perbedaan, Anda bisa mengatasi kedua kondisi ini dengan mengonsumsi obat herbal. Obat herbal yang baik termasuk kunyit, jahe merah, madu, akar manis, adas, dan daun mint.
Karena, kandungan alami dalam obat herbal itu bisa membantu meredakan mual dan muntah, perih ulu hati atau kembung akibat maag maupun GERD.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Moisturizer Mengandung SPF untuk Usia 40 Tahun, Cegah Flek Hitam dan Penuaan
- PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- 3 Pemain Naturalisasi Baru Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2027 dan Piala Dunia 2030
Pilihan
-
Laurin Ulrich Bersinar di Bundesliga 2: Makin Dekat Bela Timnas Indonesia?
-
Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
-
4 HP 5G Paling Murah November 2025, Spek Gahar Mulai dari Rp 2 Jutaan
-
6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
-
Harga Emas di Pegadaian Stabil Tinggi Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Kompak Naik
Terkini
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak
-
Satu-satunya dari Indonesia, Dokter Ini Kupas Potensi DNA Salmon Rejuran S di Forum Dunia
-
Penyakit Jantung Masih Pembunuh Utama, tapi Banyak Kasus Kini Bisa Ditangani Tanpa Operasi Besar
-
Nggak Sekadar Tinggi Badan, Ini Aspek Penting Tumbuh Kembang Anak
-
Apoteker Kini Jadi Garda Terdepan dalam Perawatan Luka yang Aman dan Profesional
-
3 Skincare Pria Lokal Terbaik 2025: LEOLEO, LUCKYMEN dan ELVICTO Andalan Pria Modern
-
Dont Miss a Beat: Setiap Menit Berharga untuk Menyelamatkan Nyawa Pasien Aritmia dan Stroke
-
Jangan Tunggu Dewasa, Ajak Anak Pahami Aturan Lalu Lintas Sejak Sekarang!