Suara.com - Kasus infeksi Covid-19 di Indonesia dilaporkan bertambah 7.203 orang pada Sabtu (2/1/2021). Dengan begitu jumlah keseluruhan kasus positif Covid-19 di Tanah Air hingga saat ini mencapai 758.473 orang.
Data itu disampaikan oleh Satuan Tugas Penanganan Covid-19. Adapun data tersebut bakal diperbarui per pukul 12.00 WIB.
Untuk kali ini, angka sembuh bertambah lebih banyak ketimbang kasus positif yang dilaporkan dengan angka kasus sembuh yang disampaikan bertambah 7.582 orang.
Sehingga, total jumlah kasus sembuh dari Covid-19 di Indonesia hingga detik ini telah mencapai 625.518 orang.
Selain kasus positif dan sembuh, angka kasus kematian pun turut meningkat. Tercatat sebanyak 226 kasus meninggal dunia dilaporkan kepada Satgas Penanganan Covid-19.
Dengan demikian jumlah keseluruhan kasus meninggal dunia akibat Covid-19 mencapai 22.555 orang.
Satgas Penanganan Covid-19 mencatat saat ini masih terdapat 69.619 orang yang masuk kategori suspek. Kemudian pihaknya juga telah menerima data 33.530 spesimen yang berhasil diperiksa.
Meskipun sudah memasuki tahun baru, namun virus corona penyebab sakit Covid-19 tetap menyebar di 510 kabupaten/kota dan 34 provinsi.
Baca Juga: Ribuan Kendaraan Gagal Masuk Puncak, Ini Penyebabnya
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar