Suara.com - Saat ini, sejumlah negara telah mempercepat program vaksinasi untuk mengatasi pandemi virus corona Covid-19. Beberapa vaksin Covid-19 yang telah teruji menjadi harapan baru untuk memerangi virus mematikan ini.
Di samping itu, ilmuwan medis dari Israel justru melakukan uji coba seputar obat untuk pasien virus corona Covid-19 di rumah sakit Tel Aviv.
Hasil uji cobanya menunjukkan bukti, bahwa obat yang dibuat untuk mengatasi kanker bisa membantu 29 dari 30 pasien virus corona Covid-19 pulih lebih cepat.
Menurut para ilmuwan, rata-rata pasien virus corona Covid-19 sembuh dalam kurun waktu 3-4 minggu. Tapi, obat kanker yang digunakan dalam uji cobanya bisa membantu pasien virus corona sembuh total dalam 4 hari.
Bahkan hanya satu pasien virus corona yang membutuhkan waktu lama untuk pulih. Salah satu ilmuwan yang terlibat dalam penelitian, Profesor Arber, mengatakan penemuat obat eksperimental ini bisa menurunkan beban para tenaga medis.
"Jika vaksin juga bisa berfungsi baik dan tidak ada mutasi baru, virus corona akan tetap ada. Karena itu, kami fokus mencari obat yang bisa melawannya," ujar Profesor Arber dikutip dari Times of India.
Obat eksperimen inidisebut EXO-CD24, yang memiliki kemanjuran 96 persen. Pada awalnya, obat ini dikembangkan sebagai strategi pengobatan untuk kanker. Tetapi, secara eksperimental diuji pada pasien virus corona di rumah sakit yang mengalami komplikasi sedang hingga parah.
Saat ini belum ada obat penawar untuk virus corona Covid-19 yang berhasil dibuat secara global. Sebagian besar pengobatan yang digunakan sekarang ini, seperti Tocilizab, Favipiravir dan Remdesivir yang memiliki risiko efek samping.
Obat eksperimental ini telah memberikan harapan baru bagi tenaga medis di seluruh dunia. Apalagi ilmuwan Israel yang terlibat dalam studi, mengatakan obat ini sangat ekonomis dan harus diberikan selama 5 hari berturut-turut.
Baca Juga: Ari Lasso Habiskan 4 Tabung Oksigen saat Diboyong ke Rumah Sakit
Para ilmuwan juga mengatakan bahwa obat ini mungkin bisa membantu membasmi badai sitokin, yang menjadi komplikasi umum terkait virus corona.
Menurut penelitian, obat tersebut berfungsi sebagai pembawa untuk mengangkut protein penting, CD24, yang membantu fungsi operasi paru-paru. Respons yang lebih tinggi untuk fungsi vital akan membantu menghindari virus dan mempercepat pemulihan.
Kini, ilmuwan Israel melakukan uji coba kepada manusia yang lebih besar dan penelitian ekstensif untuk mengetahui sifat obat tersebut.
Rencananya, uji coba akan melibatkan ratusan pasien, yang akan dibandingkan dengan pengobatan plasebo dan obat virus corona lain yang sedang digunakan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar