Suara.com - Tantangan kehidupan tidak bisa diprediksi akan jadi seperti apa. Berbagai kondisi menjadi pemicunya, termasuk tekanan ekonomi, kerentanan kesehatan, dan bencana alam.
Tak terkecuali di masa pandemi COVID-19 seperti sekarang yang memberi dampak masif pada berbagai aspek hidup masyarakat.
Karenanya, penting bagi setiap individu untuk berdaya juang tinggi dan bersikap sabar sambil menikmati proses untuk menjalani segala tantangan.
Melihat kondisi tersebut, Psikolog Klinis dan penulis buku “The HappyTherapy Book” Tara de Thouras mengatakan kunci untuk menghadapi semua tantangan kehidupan yang adalah dengan resiliensi diri.
Resiliensi diri, kata Tara, adalah satu hal yang sangat penting agar kita bertahan dalam kesulitan di mana seseorang memiliki kemampuan untuk bangkit, beradaptasi dan bertahan dari keadaan sulit.
"Mendiskusikan daya juang dan kesabaran menghadapi tantangan, tak bisa dilepaskan dari bahasan resiliensi diri. Ketika menghadapi tantangan, setiap individu bisa memilih untuk menyerah,bahkan menyalahkan keadaaan, atau bertahan, yakni menjalaninya dengan sabar."
"Hanya pribadi dengan resiliensi diri tinggi yang mampu untuk bertahan hingga akhirnya meraih kesuksesan. Agar bisa membangun resiliensi diri itulah, seseorang harus memiliki daya juang,yang di dalamnya kuat mengandung unsur kegigihan untuk mencoba berbagai cara," ujar Tara dalam Virtual Media Briefing Mie ABC Selera Pedas, Rabu (31/3/2021).
Tara mengatakan, berdasarkan riset yang dilakukan oleh peneliti dari University of Pennsylvania, orang yang memiliki resiliensi diri cenderung lebih meraih kesuksesan.
Studi serupa juga mencantumkan hasil tes yang menunjukkan bahwa orang dengan resiliensi diri mendapatkan skor tinggi hingga 96 persen dalam hal kegigihan. Sebaliknya, mereka yang tidak resilient hanya mendapatkan skor rendah hanya 49 persen.
Baca Juga: Imbas Pandemi, Bupati Landak Karolin Geser Sejumlah Anggaran
Pentingnya daya juang dalam menghadapi tantangan juga dirasakan oleh Bintang Emon.
Berangkat dari nol, Bintang kini dikenal luas tak hanya sebagai komedian (profesi yang membesarkan namanya) tetapi juga digital influencer yang berpengaruh dan seorang aktor.
"Saya bersyukur sedikit demi sedikit bisa mewujudkan cita-cita dan mimpi. Untuk mencapainya, siapa bilang gampang? Saya harus memulai benar-benar dari bawah, dari diejak teman, dianggap tidak lucu, bahkan sampai mendapatkan kabar yang kurang menyenangkan!"
"Saya selalu meyakini, kegigihan itu kuncinya. Artinya, saya harus memiliki daya juang tinggi," tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Terobosan Regeneratif Indonesia: Di Balik Sukses Prof. Deby Vinski Pimpin KTT Stem Cell Dunia 2025
-
Peran Sentral Psikolog Klinis di Tengah Meningkatnya Tantangan Kesehatan Mental di Indonesia
-
50 Persen Penduduk Indonesia Berisiko Osteoporosis, Kenapa Gen X Paling Terancam?
-
Waduh! Studi Temukan Bukti Hewan Ternak Makan Sampah Plastik, Bahayanya Apa Buat Kita?
-
Terobosan Penanganan Masalah Bahu: Dari Terapi Non-Bedah hingga Bedah Minim Invasif
-
Cuaca Berubah-ubah Bikin Sakit? Ini 3 Bahan Alami Andalan Dokter untuk Jaga Imunitas!
-
Review Lengkap Susu Flyon: Manfaat, Komposisi, Cara Konsumsi dan Harga Terbaru
-
BPOM: Apotek Jangan Asal Berikan Antibiotik ke Pembeli, Bahaya Level Global
-
Teknologi Jadi Kunci: Ini Pendekatan Baru Cegah Stunting dan Optimalkan Tumbuh Kembang Anak
-
Gak Perlu Marah di Grup WA Lagi, Call Centre 127 Siap Tampung Keluhan Soal Program MBG