Suara.com - Memasuki bulan ke-21 wabah Covid-19 terjadi, total kasus positif di seluruh dunia telah mencapai 219.918.128 kasus. Sementara kematian tercatat sebanyak 4.555.718 jiwa.
Data tersebut dikutip dari situs Worldometers per Jumat (3/9) pukul 07.50 WIB.
Update Covid-19 global hari ini, menunjukkan peringkat negara tiga besar dengan jumlah kasus positif terbanyak belum berubah sejak tahun lalu. Peringkat pertama masih Amerika Serikat yang kini jumlah kasusnya 40,51 juta, kedua India 32,9 juta, dan ketiga Brasil dengan 20,83 juta kasus.
Total angka kematian juga didominasi ketiga negara tersebut. Amerika Serikat masih yang terbanyak dengan 662.849 jiwa. Namun angka kematian akibat Covid-19 di Brasil lebih banyak dari India, dengan jumlah 582.004 jiwa. Sedangkan India 439.916 jiwa.
Update dalam 24 jam terakhir, Amerika Serikat masih mendominasi laporan kasus baru dengan jumlah 177.297 kasus. Diikuti India dengan 45.482 kasus dan Inggris melaporkan 38.154 kasus.
Amerika Serikat juga melaporkan kematian harian terbanyak di dunia, bersama Meksiko. Dua negara benua Amerika itu sama-sama melaporkan lebih dari seribu kematian dalam sehari.
Ruang ICU di Malaysia Nyaris Penuh
Sementara itu di Asia Tenggara, lonjakan kasus masih terjadi di Malaysia. Negeri Jiran itu melaporkan kasus baru Covid-19 sebanyak 20.988 kasus dalam 24 jam terakhir.
Negara bagian Selangor menyumbang infeksi baru paling banyak dengan 4.073 infeksi. Sementara Sarawak dan Kedah masing-masing melaporkan 2.992 dan 2.455 kasus.
Baca Juga: Duh, Satgas Covid-19 Sebut Mutasi Virus Corona Turunkan Efikasi Vaksin Covid-19
Akibat lonjakan kasus positif yang terjadi sejak pertengahan Juli lalu, unit perawatan intensif (ICU) di seluruh Malaysia mulai kewalahan atasi pasien Covid-19.
Direktur Jenderal Kesehatan Noor Hisham Abdullah mengatakan bahwa tingkat hunian nasional untuk ICU telah mencapai 90 persen, per 2 September 2021.
Tiga negara bagian yang mengalami kelebihan kapasitas ICU di antaranya, Sabah 126 persen, Kedah 121 persen dan Perak 107 persen.
Ruangan ICU di wilayah Selangor bahkan telah terisi 99 persen dan Johor telah mencapai kapasitas 95 persen, kata Dr Noor Hisham menyampaikan melalui media sosial Twitter pribadinya, Kamis (2/9).
"Jumlah pasien dalam perawatan intensif adalah 1.001 orang," kata Dr Noor Hisham.
Malaysia memiliki 262.540 kasus Covid-19 aktif dari total beban kasusnya hingga saat ini sebanyak 1,78 juta.
Berita Terkait
Terpopuler
- 63 Kode Redeem FF Terbaru 21 Januari: Ada Groza Yuji Itadori, MP40, dan Item Jujutsu
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- 5 Motor Bekas 6 Jutaan Cocok untuk Touring dan Kuat Nanjak, Ada Vixion!
- Mobil 7 Seater dengan Harga Mirip Mitsubishi Destinator, Mana yang Paling Bertenaga?
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
Pilihan
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
-
5 Rekomendasi HP Rp1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik Januari 2026, Handal untuk Gaming dan Multitasking
-
Harda Kiswaya Jadi Saksi di Sidang Perkara Dana Hibah Pariwisata
Terkini
-
Lompatan Layanan Kanker, Radioterapi Presisi Terbaru Hadir di Asia Tenggara
-
Fokus Turunkan Stunting, PERSAGI Dorong Edukasi Anak Sekolah tentang Pola Makan Bergizi
-
Bukan Mistis, Ini Rahasia di Balik Kejang Epilepsi: Gangguan Listrik Otak yang Sering Terabaikan
-
Ramadan dan Tubuh yang Beradaptasi: Mengapa Keluhan Kesehatan Selalu Datang di Awal Puasa?
-
Rahasia Energi "Anti-Loyo" Anak Aktif: Lebih dari Sekadar Susu, Ini Soal Nutrisi yang Tepat!
-
Sinergi Medis Indonesia - India: Langkah Besar Kurangi Ketergantungan Berobat ke Luar Negeri
-
Maia Estianty Gaungkan Ageing Gracefully, Ajak Dewasa Aktif Waspada Bahaya Cacar Api
-
Kolesterol Tinggi, Risiko Diam-Diam yang Bisa Berujung Stroke dan Serangan Jantung
-
Telapak Kaki Datar pada Anak, Normal atau Perlu Diperiksa?
-
4 Rekomendasi Minuman Diabetes untuk Konsumsi Harian, Mana yang Lebih Aman?