Suara.com - Update Covid-19 global hari ini menunjukan semakin banyak negara yang gencar memberikan vaksinasi Covid-19 pada anak karena merebaknya varian Omicron, termasuk vaksinasi anak usia 5 hingga 11 tahun yang mulai dilakukan di Amerika Serikat (AS).
Seperti diketahui, menurut data Worldometers, Senin (19/2/2022), terdapat 63,6 juta kasus aktif atau jumlah orang di dunia yang masih bisa menularkan Covid-19 ke orang lain.
Total sudah 435 juta orang sudah terinfeksi Covid-19, dan kematian dunia totalnya berjumlah 5,9 juta orang sejak awal pandemi.
Mengutip Channel News Asia, pada Jumat 25 Februari 2022, AS resmi mengizinkan vaksin Pfizer diberikan pada anak usia 5 hingga 11 tahun, sehingga 28 juta anak bisa segera diimunisasi.
Keputusan ini diambil setelah para pakar medis tingkat tinggi menasihati pemerintah untuk segera memberikan suntikan vaksin kepada anak-anak. Apalagi manfaat yang didapatkan lebih besar daripada efek sampingnya.
"Sebagai seorang ibu dan dokter, saya tahu bahwa orangtua, pengasuh, staf sekolah, dan anak-anak telah menunggu izin ini," ujar Kepala BPOM AS, Janet Woodcock dalam keterangannya.
Di sisi lain, Pfizer dan BioNTech memastikan pemerintah AS sudah membeli lebih dari 50 juta dosis untuk melindungi anak-anak, termasuk anak yang berusia di bawah 5 tahun.
Di sisi lain, dalam uji klinis yang melibatkan lebih dari 2.000 peserta, ditemukan lebih dari 90 persen vaksin Pfizer ampuh mencegah gejala (simtomatik) penyakit Covid-19.
Keamanan vaksin juga sudah dilihat terhadap lebih dari 3.000 anak, dan tidak ada efek samping serius yang terdeteksi dalam penelitian yang sedang berlangsung.
Baca Juga: Vaksin Pfizer untuk Balita Tak Ampuh Lawan Omicron, AS Tunda Vaksinasi
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
Terlalu Sibuk Kerja Hingga Lupa Kesehatan? Ini Isu 'Tak Terlihat' Pria Produktif yang Berbahaya
-
Lebih dari Separuh Anak Terdampak Gempa Poso Alami Kecemasan, Ini Pentingnya Dukungan Psikososial
-
Pakar Ungkap Cara Memilih Popok Bayi yang Sesuai dengan Fase Pertumbuhannya
-
Waspada Super Flu Subclade K, Siapa Kelompok Paling Rentan? Ini Kata Ahli
-
Asam Urat Bisa Datang Diam-Diam, Ini Manfaat Susu Kambing Etawa untuk Pencegahan
-
Kesehatan Gigi Keluarga, Investasi Kecil dengan Dampak Besar
-
Fakta Super Flu, Dipicu Virus Influenza A H3N2 'Meledak' Jangkit Jutaan Orang
-
Gigi Goyang Saat Dewasa? Waspada! Ini Bukan Sekadar Tanda Biasa, Tapi Peringatan Serius dari Tubuh
-
Bali Menguat sebagai Pusat Wellness Asia, Standar Global Kesehatan Kian Jadi Kebutuhan
-
Susu Creamy Ala Hokkaido Tanpa Drama Perut: Solusi Nikmat buat yang Intoleransi Laktosa