Suara.com - Meski berguna untuk sakit jantung, obat pengencer darah tetap punya efek samping pendarahan berlebihan yang perlu diperhatikan. Inilah sebabnya Dokter Zaidul Akbar memberikan resep herbal pengencer darah.
Resep pelentur pembuluh darah dan herbal pengencer darah ini disebut Zaidul Akbar berguna untuk orang yang alami pengentalan darah. Ini karena pengentalan darah bisa menyumbat pembuluh darah, dan menyebabkan stroke hingga serangan jantung.
Dibagikan di akun Instagramnya, @zaidulakbar dikutip suara.com, Rabu (14/12/2022) resep herbal pengencer darah ini disebut dengan resep Bajakajer.
"Untuk yang darahnya kental bisa pakai resep ini atau yang pencernaannya bermasalah juga bisa," ungkap dokter lulusan Universitas Diponegoro (Undip) itu.
Bahan-bahan
- Bawang putih 2 siung sedang diris tipis.
- Jahe 2 jempol dewasa dipotong tipis.
- Kayu manis sekelingking dewasa (sekitar 7 centimeter).
- Jeruk nipis 1/2 dipotong dadu buang bijinya.
- 300 ml air matang.
Cara membuat:
Seluruh bahan dimasak dan direbus dengan air 300ml dengan api sedang. Jangan mendidih, cukup sampai keluar aroma dan tunggu sampai hangat. Tambahkan sedikit garam mineral non rafinasi.
Panduan konsumsi:
Ramuan untuk 2 kali minum. Jika dicampur garam, ramuan diminum selama 7 hingga 14 hari, sebanyak 2 kali sehari dengan takaran air di atas.
Baca Juga: Cuma 3 Bahan! Ini Resep Istimewa untuk Menghilangkan Gatal di Kulit Menurut dr. Zaidul Akbar
Manfaat resep herbal, selain sebagai pengencer darah adalah sebagai berikut:
- Menguatkan metabolisme
- Menguatkan pencernaan
- Melenturkan pembuluh darah
- Mencegah pengentalan darah
- Mengurangi lemak ldl atau lemak jahat
- Memperbaiki keseimbangan gula darah
- Menguatkan jantung
- Sumber antioksidan
- Sumber vitamin C
- Melancarkan pencernaan
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Implan Gigi Jadi Solusi Modern Atasi Masalah Gigi Hilang, Ini Penjelasan Ahli
-
Apa Beda Super Flu dengan Flu Biasa? Penyakitnya Sudah Ada di Indonesia
-
5 Obat Sakit Lutut Terbaik untuk Usia di Atas 50 Tahun, Harga Mulai Rp 13 Ribu
-
Kalimantan Utara Mulai Vaksinasi Dengue Massal, Kenapa Anak Jadi Sasaran Utama?
-
Kesehatan Anak Dimulai Sejak Dini: Gizi, Anemia, dan Masalah Pencernaan Tak Boleh Diabaikan
-
Krisis Senyap Pascabencana: Ribuan Pasien Diabetes di Aceh dan Sumut Terancam Kehilangan Insulin
-
Fakta Super Flu Ditemukan di Indonesia, Apa Bedanya dengan Flu Biasa?
-
Soroti Isu Perempuan hingga Diskriminasi, IHDC buat Kajian Soroti Partisipasi Kesehatan Indonesia
-
Mengapa Layanan Wellness dan Preventif Jadi Kunci Hidup Sehat di 2026
-
Ancaman Kuman dari Botol Susu dan Peralatan Makan Bayi yang Sering Diabaikan