Suara.com - Dari 405 kota dan kabupaten di Indonesia, sudah ada 381 daerah berhasil mencapai kategori eliminasi malaria. Hal ini membuat Kementerian Kesehatan (Kemenkes) optimis di 2024, sisa 24 daerah mampu bebas dari penyakit yang ditularkan nyamuk nyamuk Anopheles betina tersebut.
Adapun target eliminasi malaria tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJMN) tahun 2020-2024. Sehingga harapannya Indonesia terbebas dari penyakit akibat parasit Plasomodium itu.
“Menurut penilaian kami sudah mendekati, karena target kita di RPJMN 2024 ada 405 kabupaten yang eliminasi, sekarang sudah 381 kabupaten/kota, tinggal sedikit, dengan harapan tahun 2024 bisa lunas,” kata Dirjen Kemenkes, Maxi Waworuntu berdasarkan rilis yang diterima suara.com, Sabtu (17/6/2023).
Sisa 24 daerah ini menurut Maxi tetap membutuhkan komitmen masyarakat dan pemangku kebijakan untuk memberantas malaria di wilayah yang ditargetkan. Bisa dengan cara mencontoh praktik baik di 5 provinsi yakni Banten, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Timur dan Bali yang telah berhasil mencapai eliminasi malaria.
“Kita lihat sudah 20-an kota atau kabupaten yang sudah membaik, saya yakin target di tahun 2024 bisa tercapai. Yang terpenting komitmen kita bersama untuk bisa mengeliminasi malaria,” tegas Maxi
Dirjen Maxi menambahkan, dengan Indonesia yang bebas dari malaria akan memberikan dampak baik bagi Indonesia. Menurutnya, semakin banyak daerah yang bebas malaria maka kepercayaan dunia luar terhadap Indonesia semakin tinggi.
Penyakit malaria adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi parasit Plasomodium yangn ditularkan melalui gigitan nyamuk Anopheles, yang di dalam tubuh nyamuk terdapat parasit malaria.
Nantinya parasit tersebut masuk bakal masuk ke dalam tubuh manusia, lalu akan menetap di organ hati sebelum akhirnya menyerang sel darah merah. Penyakit ini banyak dijumpai di daerah tropis.
Gejala malaria yang paling umum yakni tubuh menggigil sedang hinggq berat, demam tinggi, kelelahan, banyak keringat, sakit kepala, mual disertai muntah, diare serta nyeri otot.
Baca Juga: Kemenkes Prediksi Tahun 2023 Kasus DBD Akan Meningkat Karena Ini
Gejala tersebut mulai dirasakan 10 hari hingga 4 minggu setelah pertama kali terinfeksi. Terkadang penderita mulai merasakan gejala 7 hari setelah tergigit nyamuk.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
LPS soal Indeks Situasi Saat Ini: Orang Miskin RI Mengelus Dada
-
Dean James Cetak Rekor di Liga Europa, Satu-satunya Pemain Indonesia yang Bisa
-
Musim Hujan Tiba Lebih Awal, BMKG Ungkap Transisi Musim Indonesia Oktober 2025-2026
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Stop Ruam Popok! 5 Tips Ampuh Pilih Popok Terbaik untuk Kulit Bayi Sensitif
-
Fenomena Banyak Pasien Kanker Berobat ke Luar Negeri Lalu Lanjut Terapi di Indonesia, Apa Sebabnya?
-
Anak Percaya Diri, Sukses di Masa Depan! Ini yang Wajib Orang Tua Lakukan!
-
Produk Susu Lokal Tembus Pasar ASEAN, Perkuat Gizi Anak Asia Tenggara
-
Miris! Ahli Kanker Cerita Dokter Layani 70 Pasien BPJS per Hari, Konsultasi Jadi Sebentar
-
Silent Killer Mengintai: 1 dari 3 Orang Indonesia Terancam Kolesterol Tinggi!
-
Jantung Sehat, Hidup Lebih Panjang: Edukasi yang Tak Boleh Ditunda
-
Siloam Hospital Peringati Hari Jantung Sedunia, Soroti Risiko AF dan Stroke di Indonesia
-
Skrining Kanker Payudara Kini Lebih Nyaman: Pemeriksaan 5 Detik untuk Hidup Lebih Lama
-
CEK FAKTA: Ilmuwan China Ciptakan Lem, Bisa Sambung Tulang dalam 3 Menit