Suara.com - Bau badan Erina Gudono tengah menjadi perbincangan publik. Istri Kaesang Pangarep itu memang sedang disorot usai mengunggah foto gaya hidup mewah di Amerika Serikat.
Publik ramai membicarakan bau ketiak atau bau badan Erina Gudono. Teman istri Kaesang Pangarep di kontes kecantikan, Shania Binti Mahir Hamdun ikut membahas rumor tersebut.
"Orang tersebut beneran bau ketiak/ dan bau badan. Ini fakta, jangan tanya lagi lewat DM cape banget balesin tentang orang ini," ujar dia seperti Suara.com kutip Jumat (23/8/2024).
Shania Binti Mahir Hamdun pernah ikut dalam Pemilihan Puteri Indonesia Daerah Yogyakarta 2021-2022, kontes kecantikan yang dimenangkan Erina Gudono. Dia juga mengungkapkan sakit hatinya pada tiga tahun lalu, karena merasa difitnah tidak menerima kemenangan rekannya tersebut.
Padahal, menurut Shania, waktu itu dia hanya mengungkapkan fakta mengenai Erina Gudono yang menurutnya 'culas'.
Terlepas dari itu, Islam punya pandangan mengenai bau badan. Berikut ini ulasannya.
Bau Badan Menurut Islam
Kebersihan telah diatur dalam Islam. Pun demikian dengan bau badan. Nabi Muhammad menghindari bau-bau tak sedap baik dari mulut atau badan.
Seperti hadist yang diriwayatkan Bukhari, Muslim, dan Abu Da’ud, yang menyebut mengenai hal tersebut.
"Barangsiapa makan bawang putih atau bawang merah, hendaklah ia menjauhi kami, atau beliau mengatakan : hendaklah ia menjauhi Masjid kami, dan hendaklah ia duduk di rumahnya."
Syaikh bin Baaz dalam Majmu’ Fatawa ibn Baaz menyebut bau bawang putih atau merah tersebut merupakan perumpaan terhadap bau-bau tidak sedap dalam perumpaan untuk menjauh. Termasuk bau perokok dan ketiak tak sedap.
Soal bau bawang juga dibahas Nizar Abazhah (2018) dalam Bilik-bilik Cinta Muhammad, Kisah Sehari-hari Rumah Tangga Nabi. Dikutip dari NU Online, menyebutkan suatu ketika giliran Abu Ayyub al-Anshari mengirim semangkuk makanan untuk Nabi Muhammad SAW.
“Aku mencium bawang pada makanan itu. Karena statusku penerima wahyu, aku khawatir (bau itu) akan mengganggu penjaga wahyu. Kalau kalian, makanlah,” sabda Nabi Muhammad SAW kepada Abu Ayyub al-Anshari dikutip.
Cara Mengatasi Bau Badan
Pakar kesehatan herbal dr.Zaidul Akbar memberikan tips untuk menghilangkan bau badan. Dia menyebut cengkeh sebanayk lima butir saja bisa membantu menghilangkan bau badan. Rempah yang satu ini punya sifat anti bakteri yang sangat kuat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- Promo Superindo Hari Ini 10-13 November 2025: Diskon Besar Awal Pekan!
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
Pilihan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Tolak Merger dengan Grab, Investor Kakap GoTo Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
-
Tekad Besar Putu Panji Usai Timnas Indonesia Tersingkir di Piala Dunia U-17 2025
-
Cek Fakta: Viral Isu Rektor UGM Akui Jokowi Suap Rp100 Miliar untuk Ijazah Palsu, Ini Faktanya
Terkini
-
BRIN Uji Rokok Elektrik: Kadar Zat Berbahaya Lebih Rendah, Tapi Perlu Pengawasan
-
Sering Luput Dari Perhatian Padahal Berbahaya, Ketahui Cara Deteksi dan Pencegahan Aritmia
-
Vape Bukan Alternatif Aman: Ahli Ungkap Risiko Tersembunyi yang Mengintai Paru-Paru Anda
-
Kesehatan Perempuan dan Bayi jadi Kunci Masa Depan yang Lebih Terjamin
-
8 Olahraga yang Efektif Menurunkan Berat Badan, Tubuh Jadi Lebih Bugar
-
Cara Efektif Mencegah Stunting dan Wasting Lewat Nutrisi yang Tepat untuk Si Kecil
-
Kisah Pasien Kanker Payudara Menyebar ke Tulang, Pilih Berobat Alternatif Dibanding Kemoterapi
-
Pengobatan Kanker dengan Teknologi Nuklir, Benarkah Lebih Aman dari Kemoterapi?
-
Data BPJS Ungkap Kasus DBD 4 Kali Lebih Tinggi dari Laporan Kemenkes, Ada Apa?
-
Camping Lebih dari Sekadar Liburan, Tapi Cara Ampuh Bentuk Karakter Anak