Suara.com - Partai Amanat Nasional (PAN) tidak khawatir dengan langkah Partai Golkar yang bertemu sejumlah partai politik dalam waktu dekat. PAN tidak menandang itu sebagai manuver Golkar meninggalkan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).
Menurut Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto, langkah Golkar bertemu sejumlah parpil justru bagus. PAN justru ikut senang.
"Justru kita senang sebelumnya Golkar bisa bersilaturahmi menerima kedatangan NasDem, dalam waktu dekat kedatangan PKB, mungkin juga berikut kedatangan partai lain. Sama dengan PAN juga beberapa waktu lalu kan menerima kedatangan partai kan," kata Yandri di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (9/2/2023).
Yandri menyampaikan dari awal KIB terbuka untuk berkomunikasi dengan semua partai, termasuk partai yang berada di luar KIB.
"Baik (partai) di parlemen maupun baru. Apa yang dilakukan Golkar kami apresiasi. Mudah-mudahan itu bisa menambah kekuatan KIB untuk kontestasi Pilpres ke depan," kata Yandri.
Golkar Bertemu PKB
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memastikan pertemuan dengan Golkar pada Jumat besok. Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menegaskan pertemuan akan dilakukan dua ketua umum masing-masing partai.
"Ya, langsung Gus Muhaimin dan Pak Airlangga, Ketum PKB dan Ketum Golkar akan bertemu didampingi jajaran elite, punggawa masing masing partai," kata Jazilul kepada wartawan, Kamis (9/2/2023).
Jazilul berujar pertemuan akan dilaksanakan di Istora Senayan pukul 08.00 dengan agenda jalan santai.
Baca Juga: Gabung PAN, Verrel Bramasta Siap Nyaleg
"Insyaallah besok jam 08.00 pagi di Istora Senayan, ya jalan santai sambil nyari tempat kongkow untuk ngopi, guyonan dan sarapan," kata Jazilul.
Tentu diakui Jazilul, obrolan dua ketua umum partai tidak akan terlepas dari hal-hal politik, terutama terkait Pemilu 2024.
"Agendanya Sersan (serius tapi santai). Apalagi kalau bukan ngobrolin seputar Pemilu 2024 dan dinamika koalisi," kata Jazilul.
Sebelumnya Muhaimin alias Cak Imin menyebut pertemuan itu akan membahas sejumlah hal, termasuk koalisi partai jelang Pemilu 2024.
"Dalam waktu dekat, saya akan melakukan pertemuan dengan Partai Golkar untuk membicarakan berbagai hal, salah satunya soal koalisi," kata Cak Imin melansir Antara, Senin (6/2/2023).
Dirinya mengaku pertemuan itu bukan untuk membentuk koalisi baru namun untuk mengajak Golkar bergabung ke dalam koalisi PKB-Gerindra.
Berita Terkait
-
Ada Apa Dua Pimpinan DPRD Purwakarta Datangi Kejari?
-
Gabung PAN, Verrel Bramasta Siap Nyaleg
-
Usai jadi Kader PAN, Anak Venna Melinda Verrel Bramasta Siap Nyaleg di Jabar
-
Verrell Bramasta Gabung PAN, Ini Profil dan Prestasinya
-
Ridwan Kamil Berpeluang Dampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024, Ini Kuncinya
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
-
Pengungsi Gunung Semeru "Dihantui" Gangguan Kesehatan, Stok Obat Menipis!
-
Menkeu Purbaya Lagi Gacor, Tapi APBN Tekor
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024