Suara.com - Partai Bulan Bintang (PBB) bakal menggelar acara deklarasi untuk mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai capres pada hari Minggu (30/7/2023) pekan ini.
Sekjen PBB Afriansyah Noor mengatakan, deklarasi itu bertepatan dengan acara Hari Lahir (Harlah) PBB ke-25.
"Kami akan melakukan sekaligus hari lahir PBB yang ke-25 dan deklarasi calon presiden dari PBB Pak Prabowo Subianto yang insyaallah tanggal 30 Juli hari Minggu," ujar Afriansyah di Markas Besar PBB, Pasar Minggu, Jakarta Selatan (Jaksel), Senin (24/7/2023).
Menurut Afriansyah, deklarasi itu digelar di ICE BSD, Tangerang Selatan dan mengundang seluruh perwakilan pengurus PBB di setiap wilayah di Indonesia.
"InsyaAllah akan dihadiri oleh ketua DPW seluruh Indonesia PBB, dan akan 38 DPW, dan akan dihadiri juga oleh DPC Jabodetabek terutama DPW Banten, DKI dan Jabar," kata dia.
Afriansyah juga mengatakan, dalam acara itu, nantinya Presiden Joko Widodo (Jokowi) bakal diundang.
"InsyaAllah acaranya kita juga mengundang bapak presiden dan konfirmasi terakhir surat sudah kita layangkan kepada bapak presiden semoga beliau berkenan hadir," katanya lagi.
Sebelumnya, rombongan DPP Partai Gerindra berkunjung ke Markas atau kantor DPP PBB di Pasar Minggu, Jaksel, Senin (24/7/2023).
Pantauan Suara.com di lokasi, rombongan DPP Gerindra tiba menggunakan bus sekitar jam 13.52 WIB. Tampak hadir di lokasi Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Wakil Ketua Umum Gerindra Habiburokhman, Anggota Dewan Pembina Gerindra Andre Rosiade, Ketua DPD DKI Jakarta Ahmad Riza Patria dan yang lainnya.
Baca Juga: Sambangi Markas PBB Pakai Bus, Elite Gerindra Disambut Teriakan Prabowo Presiden
Rombongan DPP Gerindra disambut oleh Sekjen PBB Afriansyah Noor dan pejabat teras PBB lainnya. Rombongan Gerindra dan pejabat teras PBB menggunakan kemeja serupa berwarna putih.
Sekjen Gerindra dan PBB sempat berfoto sambil mengepalkan tangan. Sambil berjalan beriringan Afriansyah meneriakkan Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2024.
"Prabowo Presiden!," kata Afriansyah.
"PBB-Gerindra menang. Prabowo menang rakyat senang," ucap Afriansyah kemudian.
Selepas itu, rombongan Gerindra dan PBB memasuki gedung Markas Besar PBB untuk melakukan pertemuan lebih lanjut.
Berita Terkait
-
Sambangi Markas PBB Pakai Bus, Elite Gerindra Disambut Teriakan Prabowo Presiden
-
Penasaran Prabowo Subianto Keturunan Suku Apa? Keluarga Ningrat Jawa dan Berdarah Manado
-
Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo hingga Erick Thohir Ngobrol Satu Meja di Bandara Adi Soemarmo, Deal Cawapres 2024?
-
Prabowo-Erick Dampingi Jokowi Blusukan di Malang, Berangkat Satu Pesawat dari Solo
-
Sembari Tersenyum, Jokowi Ungkap Alasan Boyong Prabowo dan Erick Thohir ke Jatim
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024