Suara.com - Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep berniat menemui para ketua umum partai politik di Indonesia. Hal tersebut merupakan rangkaian safari politik yang dilakukan Kaesang setelah menjabat sebagai ketua umum PSI.
Usai menemui Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya, Kaesang mengaku akan menemui sejumlah pihak lainnya.
Agenda Kaesang yang paling dekat ialah menemui Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir di Yogyakarta.
"Besok (hari ini) pagi-pagi kami terbang ke Jogja," kata Kaesang di Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (5/10/2023).
Selanjutnya, Kaesang mengaku masih menunggu kepulangan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dari luar negeri untuk datang berkunjung.
"Kami ngikut saja. Kapan pun, kami siap," tegas dia.
Kaesang mengaku sedang menyesuaikan jadwal dengan semua pimpinan partai politik, termasuk Ketua Umum Partai Gerinda Prabowo Subianto.
"Jadwalnya berbenturan, enggak ada yang paling deket mana, kami saling nunggu," ujar Kaesang.
Lebih lanjut, dia mengaku tidak masalah jika mendapatkan undangan dari partai politik lainnya untuk saling berdiskusi.
Baca Juga: Di Balik Penetapan Kaesang Jadi Ketum PSI, Erina Gudono Curhat Sulit Berikan Restu
"Kami terbuka, semoga jadwalnya cocok," tandas putra bungsu Presiden Joko Widodo itu.
Berita Terkait
-
Disuguhi Ini saat Minta Nasihat ke Ketum PBNU Gus Yahya, Kaesang Ingin Berpolitik Santun Tanpa Mencela
-
Kaesang Pangarep Jadi Ketua PSI, Erina Gudono Ngaku Berat Kasih Restu: Aku Ngga Paham Dunia Politik
-
Dinilai Masih Gunakan Formulasi Nasionalis-Religius, Pengamat Sebut Mahfud MD Punya Kans Terbesar Dampingi Ganjar
-
Di Balik Penetapan Kaesang Jadi Ketum PSI, Erina Gudono Curhat Sulit Berikan Restu
-
Pakai Baju Koko dan Peci, Kaesang Kunjungi Rumah Ketum PBNU Gus Yahya
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024