Suara.com - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan menyampaikan ungkapan duka cita atas meninggalnya istri Habib Rizieq Shihab, Syarifah Fadlun bin Yahya.
"Jadi kami ketika mendarat di Amorowali mendapatkan kabar bahwa istri dari Habib Rizieq wafat kami menyampaikan turut belasungkawa," ujar Anies kepada wartawan di Morowali, Sulawesi Tengah, Sabtu (16/12/2023).
Anies turut mengirimkan doa untuk mendiang Syarifah Fadlun. Ia juga berharap pihak keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran.
"Mendoakan Insyallah Almarhumah Syarifah Fadlun wafat dalam keadaan khusnul khotimah. Insyallah ditempatkan di tempat yang mulia di sisinya dan keluarga diberikan ketabahan diberikan kekuatan didalam melewati masa yang tidak ringan ini," kata Anies.
Dalam ingatan Anies, Syarifah ada figur yang selalu setia mendampingi Rizieq selama bertahun-tahun.
"Seorang yang menemani perjalanan dakwah dari Habib Rizieq selama bertahun-tahun mendahului pulang," katanya.
Sebagaimana diketahui, Syarifah meninggal dunia pada Sabtu (16/12/2023) sore. Syarifah Fadlun meninggal duni di kediamannya Petamburan, Jakarta Pusat sekitar pukul 15.00 WIB karena sakit.
"Iya, meninggal tadi sekitar jam 3-an. Pas saya pasang itu (status) semenit 2 menit lah," ujar Aziz Yanuar selaku pengacara Habib Rizieq lewat pesan WA, Sabtu.
Ia menerangkan Syarifah Fadlun memang sudah sakit sejak lama.
Sakitnya istri Rizieq itu bahkan sudah pernah disampaikan saat Munajat Kubro 212. Saat itu Rizieq mengaku tidak bisa hadir ke acara yang berlangsung di Monas karena harus mendampingi istrinya yang sakit.
"Ya udah lama sakitnya. (Sakit) komplikasi sih. Ya," katanya.
Sementara Sekretaris Majelis Syuro PA 212 Slamet Maarif mengatakan dari rumah sakit jenzah akan dibawa ke rumah duka di Petamburan, Jakarta.
Rencanannya Syarifah Fadlun akan dikebumikan pada Minggu (17/12/2023) pukul 10.00 WIB di Mega Mendung Bogor, Jawa Barat. Sebelum dimakamkan, akan dilakukan salat jenazah lebih dulu pada Minggu pagi pukul 7.00 WIB.
Tag
Berita Terkait
-
Istri Habib Rizieq Meninggal, CO-Capten Timnas AMIN Hingga Bachtiar Nasir Datang Melayat Ke Rumah Duka
-
Ditinggal Istri Tercinta, Rizieq Shihab Setia Dampingi Syarifah Dari Sakit Hingga Detik Akhir
-
Potret Kedekatan Anak Prabowo Subianto dan Anak Anies Baswedan, Akrab Banget!
-
Istri Habib Rizieq Meninggal Dunia, Tangis Ummi Pipik Pecah
-
Istri Habib Rizieq Meninggal Dunia, Akan Dimakamkan Di Mega Mendung Bogor
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Snapdragon Paling Murah untuk Kebutuhan Sehari-hari, Mulai dari Rp 1 Jutaan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024