Suara.com - Istri Habib Rizieq, Syarifah Fadhlun meninggal dunia. Ia yang sebelumnya dikabarkan sakit, dan kemudian menghembuskan napas terakhir pada hari ini, Sabtu (16/12/2023).
Salah satu sosok yang merasakan duka mendalam atas meninggalnya Syarifah Fadhlun adalah Ummi Pipik. Melalui Instagram, istri almarhum Ustaz Jefri Al Buchori (Uje) ini menyampaikan belasungkawa.
"Innalillahi wa Inna ilaihi rajiun. Turut berdukacita atas meninggalnya Umi Syarifah Fadhlun binti Fadhil bin Yahya, istri dari Habib Rizieq Syihab," tulis Ummi Pipik pada Sabtu (16/12/2023).
"Semoga amal ibadah beliau diterima di sisi Allah dan diberikan tempat di jannah. Allahumagfirlaha warhamha, wa'afihi wa'fu'anha," imbuh ibu dari Abidzar Al-Ghifari ini.
Tangis Ummi Pipik kemudian pecah saat mengunggah foto kenangannya bersama almarhumah. Kala itu mereka terlihat kompak mengenakan busana serba hitam.
"Selamat jalan Ummi," tulis Ummi Pipik di Instagram Story sambil menyisipkan stiker wajah menangis.
Tak hanya Ummi Pipik, Zee Zee Shahab juga tak kuasa menahan tangis. Termasuk beberapa artis yang menyampaikan ucapan duka.
"Innalillahi wa Inna ilaihi rajiun. Turut berdukacita," kata Mulan Jameela.
"Innalillahi wa Inna ilaihi rajiun. Insya Allah almarhumah Husnul khatimah. Amiin, kami turut berduka, Ummi," tutur Dewi Yull.
Baca Juga: Sebelum Menikah, Umi Pipik Ultimatum Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri Tak Tinggal di Rumahnya
Kabar Syarifah Fadhlun meninggal dunia, sebelumnya sudah disampaikan pengacara Habib Rizieq, Aziz Yanuar.
"Iya, meninggal tadi sekitar jam 3-an. Pas saya pasang itu (status) semenit dua menit lah," ujar Aziz Yanuar selaku pengacara Habib Rizieq lewat pesan WhatsApp.
Aziz Yanuar, menerangkan Syarifah Fadlun sudah sakit sejak lama. "Komplikasi sih ya," jelasnya.
Jenazah Syarifah Fadhlun akan dibawa ke rumah duka Petamburan, Jakarta Pusat. Besoknya, ia akan dibawa ke Mega Mendung, Bogor untuk dimakamkan.
Berita Terkait
-
Sebelum Menikah, Umi Pipik Ultimatum Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri Tak Tinggal di Rumahnya
-
Abidzar Al Ghifari Peluk Azizah Salsha di Nikahan Adiba Khanza, Auto Tuai Sindiran Pedas
-
Penampilan Adiba Khanza Kenakan Bulu Mata Dipertanyakan Warganet saat Malam Bainai, Ini Reaksi Umi Pipik
-
Umi Pipik Bongkar Cerita di Balik Mahar Adiba Khanza, Kasih Satu Larangan
-
Sambut Keluarga Egy Maulana Vikri di Rumahnya, Umi Pipik Rela Lakukan Ini Sendiri
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Terbaik untuk Anak Muda 2025: Irit Bensin, Stylish Dibawa Nongkrong
- Gibran Hadiri Acara Mancing Gratis di Bekasi, Netizen Heboh: Akhirnya Ketemu Jobdesk yang Pas!
- 7 Rekomendasi Lipstik Mengandung SPF untuk Menutupi Bibir Hitam, Cocok Dipakai Sehari-hari
- 7 Lipstik Halal dan Wudhu Friendly yang Aman Dipakai Sehari-hari, Harga Mulai Rp20 Ribuan
Pilihan
-
Jeje Koar-koar dan Bicara Omong Kosong, Eliano Reijnders Akhirnya Buka Suara
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
-
Isuzu Kenalkan Mesin yang Bisa Telan Beragam Bahan Bakar Terbarukan di JMS 2025
-
Pabrik Sepatu Merek Nike di Tangerang PHK 2.804 Karyawan
-
4 HP Baterai Jumbo Paling Murah mulai Rp 1 Jutaan, Cocok untuk Ojol!
Terkini
-
Review Shelby Oaks: Ketika Kritikus Film Bikin Horor, Seram Tapi Kurang Nampol
-
Iko Uwais Siap Bintangi Film Hollywood Terbaru Berjudul MRI Karya Liam ODonnell
-
Takut Karyanya Ditelan Zaman, Rian D'Masiv Mulai 'Warisi' Lagu-lagunya ke Anak Sejak Dini
-
Sinopsis Dear X, Drakor Thriller Romantis Kim You Jung dan Kim Young Dae
-
Bukan Sekadar Festival, Java Jazz 2026 Leburkan Musik dan Seni Rupa di Venue Baru dan Megah
-
Komunikasi Buruk, Deddy Corbuzier Tak Sadar Biayai Kuliah S3 Sabrina Chairunnisa
-
Sinopsis Film Si Paling Aktor yang Tayang Hari ini, Kenny Austin Diculik!
-
3 Fakta Tim Indonesia di Physical: Asia, Latihan Sampai Muntah Darah dan Kostum Diatur Tim Netflix
-
Blak-blakan! Uya Kuya Sebut Tahu Otak Penjarahan Rumahnya
-
3 Fakta Menarik One Piece Into the Grand Line, Siap Berlayar Maret 2026!