Suara.com - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto enggan disama-samakan dengan sosok Bung Karno. Terlebih bila ada anggapan ada sosok Sang Proklamator di dalam dirinya, Prabowo justru menampik.
Hal itu diungkapkan Prabowo usai berziarah ke makam Presiden ke-1 RI tersebut di Blitar, Jawa Timur.
"Ya Ndak lah," kata Prabowo, Minggu (17/12/2023).
Prabowo menegaskan beda dia dan Bung Karno. Prabowo mengatakan Bung Karno merupakan tokoh besar dan seorang proklamator.
"Beliau adalah proklamator, beliau adalah salah satu tokoh besar yang mengantar bangsa kita merdeka. Beliau mempersatukan Nusantara. Jadi saya kira patut kita hormati," ujarnya.
Pesan Prabowo usai Nyekar
Sebelumnya, Prabowo memberikan pesan kepada rakyat agar menghormati para pahlawan. Pesan itu ia sampaikan usai melakukan ziarah.
Prabowo sekaligus mengingatkan tentang jasa dan peran Presiden ke-1 RI, Soekarno yang merupakan bapak proklamator kemerdekaan RI.
"Beliau proklamator, beliau pejuang, beliau pahlawan. Jadi kita hormati pahlawan-pahlawan kita, ya," kata Prabowo.
Baca Juga: Usai Nyekar ke Makam Bung Karno, Pesan Prabowo: Beliau Proklamator, Kita Harus Hormati Pahlawan
Kehadiran Prabowo saat berziarah ke makam Bung Karno disambut meriah warga setempat.
Wakil Wali Kota Blitar Tjutjuk Sunario juga terlihat lebih dulu hadir untuk mendampingi. Selain itu, cucu dari Soekarno, Didi Mahardika turut menyambut Prabowo dan rombongannya.
Khusyuk di Pusara Bung Karno
Pantauan Suara.com di lokasi, Prabowo yang menumpangi Toyota Alphard putih bernopol L 8 PS tiba di lokasi pukul 11.24 WIB. Menteri Pertahanan RI ini langsung masuk ke dalam area Makam Bung Karno.
Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY turut mendampingi. Wakil Gubernur Jawa Timur sekaligus Ketua DPD Paetai Demokrat Jatim, Emil Dardak juga hadir.
Terpantau, Prabowo dan rombongannya langsung memanjatkan doa saat datang ziarah. Sepanjang berdoa, Prabowo terlihat khusyuk dengan menundukan kepala ke arah pusara. Setelahnya, Prabowo dan lainnya menaburkan bunga di makam Bung Karno.
Berita Terkait
-
Usai Nyekar ke Makam Bung Karno, Pesan Prabowo: Beliau Proklamator, Kita Harus Hormati Pahlawan
-
Ziarah ke Makam Bung Karno di Blitar, Prabowo Khusyuk Berdoa di Depan Pusara Sang Proklamator
-
Soal Etik Ndasmu, PKS Khawatir Gemoy Prabowo Mulai Hilang: Jogetin Aja Pak
-
Kubu Prabowo - Gibran Usul Format Debat Town Hall, Anies: Otentik Aja, Gak Usah Banyak Kosmetik!
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024