Suara.com - Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah Indar Parawansa menyatakan dukungan dan meminta bergabung dalam Tim Kampanye Nasional TKN Prabowo-Gibran seusai menunaikan ibadah umrah.
Hal ini diungkap Sekretaris TKN Prabowo-Gibran, Nusron Wahid. Menurut Nusron dukungan dan permintaan Khofifah bergabung dalam TKN Prabowo-Gibran itu awalnya disampaikan lewat pesan WhatsApp.
"Bu Khofifah yang pulang dari umrah, beliau sampai mendarat sampai Surabaya langsung kirim WA (WhatsApp) kepada saya," kata Nusron di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (11/1/2024).
Tak hanya menyampaikan dukungan kepada Prabowo-Gibran, kata Nusron, Khofifah saat itu juga meminta langsung agar dimasukan ke dalam struktur TKN Prabowo-Gibran.
"Karena mendapatkan aura Mekkah dan aura Madinah mungkin melalui proses mujahadah, proses kontemplasi yang panjang beliau menyatakan dukungan secara resmi. Bahkan meminta bahwa beliau yang bersangkutan dimasukan dalam struktur Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran," ungkapnya.
Dewan Pengarah dan Jurkamnas
Sebelumnya Khofifah resmi diumumkan sebagai Dewan Pengarah dan Juru Kampanye Nasional atau Jurkamnas TKN Prabowo-Gibran. Gubernur Jatim tersebut akan mulai aktif membantu pemenangan Prabowo-Gibran pada 21 Januari 2024 mendatang.
“SK (Surat Keputusan) sudah dibuat. Namun SK-nya mungkin akan efektif mulai tanggal 21 Januari,” jelas Nusron.
Sebagai Dewan Pengarah, kata Nusron, Khofifah memiliki tugas memberi pengarahan terkait program-program TKN Prabowo-Gibran. Dewan Pengarah TKN Prabowo-Gibran tersebut mayoritas diisi oleh para ketua umum partai politik Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Baca Juga: Ganjar Tanya Burung Cak Imin di Video Ucapan HUT PDIP, Warganet: Awas Diselepet Pak
"Dewan pengarah itu anggotanya para ketum-ketum partai politik dan beberapa tokoh sentral yang mengendalikan dan menjadi bahan pertimbangan serta membuat garis-garis program dari pada TKN,” tuturnya.
Setelah aktif menjadi Dewan Pengarah dan Jurkamnas TKN Prabowo-Gibran, Nusron menyebut Khofifah akan cuti sebagai Gubernur Jatim.
“Cuti sebagai gubernur untuk konsentrasi untuk proses pemenangan,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Nimbrung di Live IG Raffi Ahmad dan Prabowo, Kiky Saputri: Pak Jangan Marah-marah, Saranghaeyo
-
Resmi Jadi Jurkamnas Prabowo-Gibran, Khofifah Indar Parawansa Siap Turun Gunung Mulai 21 Januari
-
Cak Imin Ucapkan Selamat HUT PDIP ke-51, Balasan Ganjar: Kapan Ngopi Lagi?
-
Respons Prabowo Saat Diingatkan Berhati-hati Bicara Agar Tak Emosi
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024