Suara.com - Pengamat Politik Universitas Brawijaya (UB) Malang Wawan Sobari menyebut keberadaan Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) menjadi modal kuat bagi Khofifah Indar Parawansa untuk berkontestasi di Pilkada Jatim 2024 dan melanjutkan kepemimpinan sebagai Gubernur Jawa Timur periode kedua.
"Bu Khofifah masih sulit dikalahkan pada Pilkada Jawa Timur karena memiliki kekuatan dari Muslimat NU," kata Wawan di Kota Malang, Jawa Timur, Minggu (4/8/2024).
Dia mencontohkan kekuatan Muslimat terlihat saat Pemilihan Presiden 2024. Khofifah yang notabenenya merupakan Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) dari badan otonom (banom) NU khusus perempuan itu mendeklarasikan dukungannya ke pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Khofifah juga ditunjuk sebagai Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) sekaligus Juru Kampanye Nasional (Jurkamnas) Prabowo-Gibran.
Hasilnya, Prabowo-Gibran mampu meraih 16.716.603 suara di Jawa Timur. Angka itu pada akhirnya membantu mengantarkan pasangan nomor urut 2 sebagai pemenang Pemilihan Presiden 2024 dengan total suara 96.214.691 suara atau 58,59 persen dari total suara sah nasional.
"Suara Pak Prabowo dan Mas Gibran di Jawa Timur langsung melesat tinggi karena Muslimat luar biasa di Jawa Timur," ujarnya sebagaimana dilansir Antara.
Selain Muslimat, Khofifah yang berpasangan dengan Emil Elestianto Dardak juga sudah mendapatkan modal berupa rekomendasi dari sejumlah partai politik parlemen maupun nonperlemen, yakni Gerindra, Golkar, PKS, Demokrat, PAN, PPP, PSI, dan Perindo
Modal tersebut disebutnya akan sulit ditandingi oleh kontestan lainnya, termasuk Menteri Sosial Tri Rismaharini. Risma dikabarkan akan dipasang oleh PDI Perjuangan sebagai kandidat pesaing Khofifah di Pilkada Jawa Timur 2024.
Hingga kini, PDI Perjuangan belum menentukan siapa partai politik yang akan digandeng untuk berkoalisi. Salah satu potensi terkuat adalah Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang merupakan partai pemenang Pilkada Jawa Timur.
"Bu Risma kan organisasinya hanya PDI Perjuangan, kekuatannya hanya di daerah tertentu, seperti Mataraman termasuk di Malang, Blitar, Kediri, Madiun, Trenggalek, juga Banyuwangi yang menjadi basis. Kemudian juga di Surabaya," ucapnya.
Berita Terkait
-
Emil Dardak Makin Pede Menang Pilkada Jatim Usai Terima Dukungan Relawan Projo
-
Relawan Projo Tegaskan All Out Dukung Khofifah-Emil Di Pilgub Jatim: Seluruh Posko Akan Diaktifkan
-
Siap Lawan Khofifah di Pilgub Jatim, PDIP: Tinggal Formulasinya, Apakah Risma Orang Pertama atau Kiai Marzuki
-
Cerita Mensos Risma, Arungi Laut 30 Jam Demi Tebar Bantuan Ke Pulau Kei Besar
-
Isyaratkan Kerja Sama di Pilgub Jatim, PKB-PDIP Tinggal Cari Figur Lawan Duet Khofifah-Emil
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024