Suara.com - Badan Pengawas Pemilihan Umum atau Bawaslu DKI Jakarta bakal memanggil dua politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Grace Natalie dan Cheryl Tanzil.
Mereka rencananya akan diperiksa terkait dugaan pelanggaran Pilkada Jakarta 2024 karena mengkampanyekan pasangan calon nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) dan Suswono.
Grace akan diperiksa dalam kapasitasnya sebagai Komisaris MIND.ID --perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN).
"Grace Natalie dan Cheryl Tanzil perihal keterlibatan mereka dalam kampanye pasangan 01 (Ridwan Kamil-Suswono)," kata Koordinator Divisi Humas, Data, dan Informasi Bawaslu DKI Jakarta Quin Pegagan di Hotel Sari Pan Pacific, Jakarta Pusat, Sabtu (7/12/2024).
Dia menjelaskan bahwa pelapor kasus tersebut mempertanyakan status Grace yang dinilai belum memiliki izin untuk melakukan kampanye terhadap pasangan RK-Suswono.
Pasalnya, sebagai petinggi BUMN, Grace disebut mengajak masyarakat Jakarta untuk mencoblos RK-Suswono.
"Soal keterlibatan mereka sebagai anggota BUMN/BUMD," ujar Quin.
Quin mengungkapkan pihak pelapor sudah dipanggil untuk diklarifikasi perihal perkara ini. Bawaslu, lanjut Quin, juga sudah memeriksa sejumlah saksi.
Untuk itu, dia menyebut jajaran pengawas juga bakal meminta keterangan terlapor, yakni Grace dan Cheryl.
Baca Juga: Bawaslu Jaktim dan Jakarta Bakal Dilaporkan RIDO ke DKPP Soal Dugaan Pelanggaran di TPS
"Mungkin bisa besok. Enggak masalah (hari Minggu), soalnya kan kita hari kalender semua," tandas Quin.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Ngaku Lagi di Luar Pulau Jawa, Ridwan Kamil Tidak Hadir Penetapan Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta Besok
-
Paslon Bupati-Wakil Bupati Bogor nomor 2 Pecah Kongsi, Soal Pencabutan Gugatan Sengketa Pilkada ke MK
-
Miris, Warga Bali 'Dibuang' Adat Karena Beda Pilihan Politik
-
Meski Sudah Diendorse di Kampanye, Pramono Diyakini Tak akan Ikuti Cara Anies Ini Saat Jadi Gubernur
-
Pilkada Jakarta Usai, KPU Beberkan Jadwal Pelantikan Pramono-Rano
-
MK Harus Profesional Tangani Sengketa Pilkada, Jangan Ulangi Sejarah Kelam
-
Revisi UU Jadi Prioritas, TII Ajukan 6 Rekomendasi Kebijakan untuk Penguatan Pengawasan Partisipatif Pemilu
-
Menang Pilkada Papua Tengah, Pendukung MeGe Konvoi Keliling Kota Nabire
-
Pasangan WAGI Tempati Posisi Kedua Pilkada Papua Tengah, Siap Tempuh Jalur Hukum ke MK
-
Sah! KPU Tetapkan Pasangan MeGe Pemenang Pilgub Papua Tengah 2024