Suara.com - Kabar baik untuk para pecinta buku, khususnya para pemburu buku-buku bekas. Kini, Anda tak perlu lagi berpanas-panasan untuk berburu buku bekas di Pasar Senen atau Kwitang, Jakarta Pusat.
Bursa buku bekas saat ini sudah tersedia dalam sebuah pusat perbelanjaan, tepatnya di Lantai Dasar Blok M Square, Jakarta Selatan.
Di sini, Anda tentunya dapat lebih nyaman dalam berburu buku bekas. Selain tempatnya yang nyaman dengan AC, buku-buku pun ditata rapi sesuai dengan jenisnya.
Beragam jenis buku pun ditawarkan di sini. Ada komik, majalah, novel, nonfiksi, buku impor, ensiklopedia hingga buku pelajaran.
Seperti yang ditawarkan oleh kios milik Lizon Napitupulu ini. Kios buku bekasnya menjual beraneka ragam jenis buku. Ada komik, majalah, novel, non-fiksi, buku impor hingga ensiklopedia.
Lizon mengaku telah berjualan selama 1,5 tahun di Blok M Square. Sebelumnya ia membuka kios buku bekas di daerah Rempoa, Jakarta Selatan.
“Pembelinya semenjak pindah ke sini tambah banyak. Kalau buku bekas orang memang ada yang koleksi, kadang juga datang rutin untuk beli karena lebih murah, di sini juga kan di dalam mal,” ujar Lizon kepada Suara.com.
Jika beruntung, tambah Lizon, pembeli dapat menemukan komik-komik yang sudah sulit dicari dengan seri lengkap.
Buku-buku yang dijual di toko tersebut berkisar antara Rp3000 hingga Rp500.000. “Rp3000 itu biasanya komik. Kalau yang paling mahal sekarang sedang tidak ada. Tapi biasanya jenis buku yang memang sudah langka,” imbuhnya.
Lain Lizon, lain pula Aris. Lelaki bernama lengkap Ari Wiratmoko ini justru hanya mengkhususkan pada buku pelajaran bekas, dari Taman kanak-kanak sampai perguruan tinggi.
Buku pelajaran dengan beragam judul dan penerbit ini dijual Ari dengan harga Rp10.000 sampai Rp50.000 saja.
“Wah kalau anak sekolah, mahasiswa pasti nyarinya ke sini dulu sebelum ke toko buku baru Mbak. Kalau di sini tidak ada, baru mereka beli yang baru. Harganya kan beda jauh. Bisa selisih Rp30.000 sampai Rp40.000,” ceritanya.
Bagaimana, siap berburu buku bekas di Blok M Square ini? Bursa buku bekas dan murah ini buka dari pukul 11.00 WIB sampai 20.00 WIB.
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Rekomendasi Minyak Kemiri untuk Alis agar Tebal dan Halus, Wajib Dicoba!
-
Cara Unik Mahsuri Perkenalkan Saus Sachet di Konser Kerlap Kerlip Festival 2025
-
5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
-
Kapan 1 Ramadhan 2026 Tanggal Berapa? Cek Tanggal Pasti Versi Muhammadiyah dan Pemerintah
-
5 Sepatu Lari Under Armour di Bawah Rp1 Juta, Diskon Jadi Lebih Hemat
-
5 Rekomendasi Cat Rambut yang Tidak Merusak Rambut: Aman, Mulai Rp10 Ribuan
-
Review dan Harga Bonvie Kemiri, Andalan Dokter Tirta untuk Rambut Rontok
-
5 Inspirasi OOTD Rompi Lepas yang Stylish, Bikin Baju Lebaran 2026 Kamu Makin Kece
-
6 Moisturizer yang Bisa Dipakai Siang dan Malam: Praktis, Aman Tidak Mengiritasi