Suara.com - Selama dua minggu yaitu sejak 13 hingga 27 Juni 2014, Cafe Gran Via, Gran Melia Jakarta menggelar Festival Makanan Betawi.
Festival makanan dengan konsep buffet ini, selain menyajikan beragam makanan Betawi, juga menghiasi ruangan cafe dengan dekorasi khas Betawi seperti ondel-ondel, rumah betawi, bunga pohon kelapa dan juga pernak-pernik betawi yang menghiasi area restoran.
Tak hanya itu, pelayan restoran pun ikut berpartisipasi memeriahkan suasana dengan memakai kebaya tradisional betawi atau biasa disebut ‘kebaya encim’ untuk pelayan perempuan, dan baju koko Betawi untuk lelaki.
"Alunan musik Betawi pun hadir menemani pengunjung saat menikmati rasa makanan khas dari Betawi ini," kata Ratna Sjamsiar Idris, Director of Marketing & Communications Gran Melia Jakarta, belum lama ini
Dekorasi yang mengesankan juga menarik perhatian para tamu untuk berfoto dan mengabadikan momen spesial ini sebagai kenang-kenangan.
Yang tak kalah menarik perhatian dalam festival kuliner Betawi di Cafe Gran Via ini, tambah dia, adalah disajikannya Roti Buaya yang melegenda itu.
"Seperti kita tahu, sejarah Roti Buaya konon terinspirasi dari perilaku buaya yang hanya kawin sekali sepanjang hidupnya yang merupakan simbol kesetiaan," jelasnya.
Simbol kesetiaan yang diwujudkan dalam sebuah makanan berbentuk roti juga memiliki makna khusus.
Roti memiliki makna sebagai lambang kemapanan, karena ada anggapan bahwa roti merupakan makanan orang golongan atas.
Biasanya dalam acara pernikahan adat Betawi, kata Ratna, pada saat selesai akad nikah, biasanya roti buaya ini diberikan pada saudara yang belum nikah.
"Ini dilakukan dengan harapan agar mereka yang belum menikah bisa ketularan dan segera mendapatkan jodoh," terangnya.
Menu yang satu ini tidak pernah lepas dengan masyarakat Betawi dan mereka meyakini hal itu secara turun temurun.
Pengunjung yang menikmati buffet santap siang atau malam dengan harga Rp248.000++ per orang di Cafe Gran Via, bisa menikmati Roti Buaya yang rasanya gurih dan manis ini.
“Ada diskon 50 persen bagi anak dengan tinggi badan 100 – 130 cm dan gratis bagi anak dengan tinggi badan dibawah 100cm, serta diskon 30 persen bagi orang tua di atas 60 tahun sesuai ketentuan yang berlaku,” jelas Ratna.
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
Terkini
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok
-
Cara Menulis Surat Izin Tidak Sekolah karena Sakit yang Benar, Dilengkapi Contoh Siap Pakai
-
7 Merk Vitamin Anak untuk Kekebalan Tubuh, Booster Imunitas Rekomendasi Dokter
-
7 Lem Sepatu Kuat dan Tahan Air di Indomaret Murah, Cocok untuk Semua Jenis Bahan
-
5 Rekomendasi Bedak yang Wudhu Friendly: Mudah Dibersihkan dan Tak Menutup Pori
-
3 Rangkaian Skincare Wajah Milik Denny Sumargo, Cocok untuk Pria Aktif