Suara.com - Aktor dan bintang film laga asal Hongkong Jackie Chan diangkat menjadi duta pariwisata Indonesia khusus untuk pasar Cina.
Direktur Promosi Pariwisata Luar Negeri Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Nia Niscaya mengatakan, pemerintah Indonesia akan secara resmi mengangkat aktor kawakan yang lahir di Victoria Peak Hongkong 7 April 1954 Jackie Chan sebagai duta pariwisata Indonesia dalam waktu dekat.
"Penobatan secara resmi akan dilakukan pada 30 Agustus 2014 dalam acara China International Travelmart di Guang Zho," kata Nia.
Pada kesempatan itu Jackie yang sudah tampil dalam sedikitnya 100 judul film itu akan menyanyikan lagu Bengawan Solo yang selama ini dikenal publik secara luas di Cina.
Lagu Bengawan Solo versi Mandarin yang dinyanyikan Jackie Chan akan direkam dan bisa diunduh secara gratis di website cn.indonesia.travel.
Jackie yang juga penyanyi Cantopop dan Mandopop itu nantinya akan bertugas turut serta mempromosikan pariwisata Indonesia dalam setiap kegiatannya.
Pihaknya memilih aktor laga yang mendalami seni peran sejak era 1970-an tersebut mengingat kiprahnya yang telah begitu dikenal bahkan di dunia internasional.
"Ini akan sangat menguntungkan bagi Indonesia dan kami harapkan ini bisa membantu target untuk mampu menjaring 1 juta wisatawan dari Cina tahun ini," katanya.
Promosi semacam itu, kata Nia, dinilainya efektif karena pemerintah Indonesia tidak perlu mengeluarkan dana apapun sebagai kompensasi terhadap duta yang ditunjuk. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
Terkini
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit
-
Timothy Ronald Kupas Cara Raditya Dika Mengelola Investasi demi Kebebasan Finansial
-
6 Lipstik Matte yang Minim Transfer dan Ringan di Bibir, Murah Mulai Rp20 Ribuan
-
5 Rekomendasi Dehumidifier untuk Serap Kelembapan, Harga di Bawah Rp1 Juta
-
3 Zodiak yang Hidupnya Makin Lancar Setelah 12 Januari 2026
-
Seni Olfaktori: Mengunci Mood Lewat Aroma Dessert yang Bisa Dimakan
-
5 Shio Paling Hoki pada 12-18 Januari 2026, Pintu Rezeki Terbuka Lebar
-
Terpopuler: Alasan Aurelie Moeremans Gratiskan Buku Broken Strings hingga Bahaya Child Grooming
-
6 Shio Paling Beruntung 12 Januari 2026, Awal Pekan Panen Hoki
-
Detektif Jubun Bongkar Rahasia Gelap Money Game Syariah: Waspada Riba Berkedok Surga