Suara.com - Perancang Windri Widiesta Dhari dalam pagelaran JFW 2015, membawa pecinta fashion busana muslim mengenang sensasi keindahan dalam legenda Taman Babylonia yang cukup kuno.
Koleksi bertajuk "Hanging Garden" itu, direpresentasikan dengan potongan garis desain A-Line atau loose-fit oleh Windri yang juga adalah pemilik label dari NurZahra itu.
Beragam warna sejuk seperti biru indigo, putih cenderung abu-abu, dan putih menjadi dominasi warna untuk koleksi ini. Warna-warna tersebut semakin memberikan karakter romantis yang dipancarkan melalui keseluruhan karya Windri.
Dalam koleksi yang dirancang khusus untuk Spring Summer 2015 ini, Windri memilih bahan yang cukup nyaman dengan material lembut dan ringan seperti cotton voile, sutra dan tenun dobi.
Untuk semakin menguatkan keindahan taman Babylonia yang menjadi sumber inspirasi koleksinya ini, pecinta fashion di Fashion Tent dimanjakan dengan beragam motif-motif floral berukuran besar maupun motif alam lainnnya, seperti yang ia namakan atlantic bamboo, way to sky garden, stack of lotus, blue lotus, flower vase hingga flower vines. Motif-motif indah ini, divisualisasikan menggunakan teknik membatik.
Kecantikan koleksinya ini, dibuat dalam ragam potongan busana ready to wear berupa A line dress, kaftan, light outter, jumpsuit dan printed pants. Windri juga menambahkan highlight berbeda dalam koleksinya, yakni blazer dan dress dengan manset ruffles yang dapat dilepas sehingga bisa dikenakan untuk dua pilihan tampilan yang berbeda.
Hal ini akan membuat siapapun yang memakai koleksinya terlihat memiliki penampilan yang chic dan modern dengan sentuhan nuansa etnik yang kental.
Uniknya, Windri juga memperkenalkan penggunaan gaya scarf tradisional Babushka yang banyak dipakai oleh para perempuan Polandia san Rusia sebagai penutup kepala mereka.
Berita Terkait
-
Gebrakan Fashion Indonesia: Purana dan Fuguku Pukau Panggung Internasional di Kuala Lumpur
-
Pedagang Sosis jadi Model JFW 2025, Pesan Saeruroh: Harus Nekat Sedikit
-
Perjalanan Saeruroh, Penjual Sosis yang Tampil di 2025 Panggung JFW dan Dipeluk Dian Sastro
-
Setelah Viral Kena Boikot, Erspo Minta Maaf Soal Azizah Salsha di JFW 2026
-
Kronologi Erspo Minta Maaf Diduga Buntut Jadikan Azizah Salsha Muse di JFW 2026
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Cara Mengatasi Uban di Usia 50-an Tanpa Harus Cat Rambut
-
Sunscreen Apa yang Bagus untuk Flek Hitam? Ini 5 Pilihan Aman yang Sudah BPOM
-
5 Rekomendasi Hair Tonic Penumbuh Rambut agar Tetap Tebal dan Bervolume
-
7 Moisturizer Terbaik untuk Bantu Merawat Kulit Kendur Wanita Usia 50 Tahun
-
5 Sabun Cuci Muka Low pH untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bikin Kulit Tetap Lembap
-
6 Shio Paling Beruntung pada 17 Januari 2026, Keuangan dan Nasib Cerah
-
5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
-
Komitmen Inovasi dan Layanan Sosial, Widya Esthetic Clinic Sabet Penghargaan Bergengsi
-
Inovasi Pakan Kuda Antar Japfa Menangkan Penghargaan di Indonesia Rising Stars Awards 2026
-
Hari Ini Jumat Terakhir Bulan Rajab, Ini Amalan yang Dianjurkan