Kehidupan urban yang semakin sibuk seringkali berdampak pada menurunnya kualitas tidur. Gangguan tidur pun sering datang bahkan tak sedikit orang yang menderita insomnia. Ketika tubuh sudah sangat lelah, tapi mata yang sulit terpejam, atau sering terbangun di tengah malam tentu terasa sangat mengganggu.
Jika ini terjadi jangan pernah menganggap remeh, karena insomnia bisa berdampak serius. Atau malah bisa menyebabkan stroke. Menenangkan diri atau bersantai di spa adalah salah satu jalan keluar. Dan untuk itu "Tea Spa" bisa menjadi pilihan, karena tempat ini menyediakan paket Sleep and Sound khusus untuk mereka yang mengalami gangguan tidur alias insomnia.
"Perawatan ini akan dilakukan dari ujung kaki hingga ujung kepala. Ini untuk membuat efek relaksasi. Tak jarang pelanggan tertidur saat perawatan. Ada beberapa gerakan yang membuat mereka terlelap," jelas Pemilik Tea Spa, Andradea Putri yang biasa dipanggil Dea ini.
Dan itulah yang saya rasakan ketika saya mencoba perawatan di spa yang berlokasi di Jalan Gunawarman No. 9, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ini. Ketika tiba, terapis yang cukup ramah menawarka empat macam pilihan oil massage, yakni green tea, chamomile, peppermint dan jasmine. Saya pun memilih green tea.
Setelah itu, saya diantarkan ke ruang perawatan yang nyaman dan rapi. Perawatan dibuka dengan perawatan kaki, tea foot bath. Selama 10 menit, kaki saya direndam di air hangat, yang dicampur teh hitam dan garam. Menurut Dea, perawatan ini akan membuat kkai rileks seklaigus menghilangkan bakteri yang menyebabkan bau kaki.
Perawatan pun dilanjutkan dengan pemijatan di seluruh bagian tubuh, dari kaki hingga kepala. Ada tiga pilihan pijat yang disediakan di sini, yaitu pijat tradisional, pijat ala Perancis ataupun dengan menggunakan batu. Namun karena paket Sleep and Sound ini untuk relaksasi, maka lebih disarankan adalah pijat dengan metode tradisional.
Suasana yang tenang, musik lembut yang mengiringi, aroma terapi dan pijatan lembut dari terapis membuat saya merasa ngantuk. Mata makin memberat pada sesi selanjutnya yakni facial massage. Saya pun jatuh tertidur, dan ketika terbangun, wajah sudah dipakaikan masker.
"Pada bagian ini, banyak pengunjung yang tiba-tiba saja terlelap karena pijatan di bagian muka, memang disiapkan untuk membuat pengunjung tertidur," terang Dea.
Setelah ini, ada perawatan spesial Tea Spa yang membuatnya berbeda dari tempat spa lain, yakni berendam dalam air teh.
"Semua paket perawatan di sini memang disediakan berendam dalam air teh. Customer bisa memilih, mau berendam dengan teh apa. Ada black tea, green tea, white tea dan olong tea," ujarnya.
Saya pun dapat merasakan sensasi berendam di dalam teh hitam dengan air yang hangat. Selain relaksasi, perawatan ini juga berkhasiat menghaluskan kulit, mengecilkan pori-pori, peremajaan kulit hingga detoksifikasi.
"Teh memang dipercaya memiliki zat anti radiasi, UV protection, antioksidan tinggi, sehingga bagus untuk kesehatan kulit, jantung bahkan kanker," jelasnya. Tertarik memanjakan diri sambil mengobati insomnia Anda? Anda hanya perlu merogoh kocek sebesar Rp. 250ribu untuk perawatan lengkap ini. Selamat mencoba!
Tag
Berita Terkait
-
Alasan El Rumi Mantap Nikahi Syifa Hadju Bikin Surya Insomnia Takjub
-
Surya Insomnia Klarifikasi Aksi Tambal Jalan di Tangsel: Tak Bermaksud Singgung Siapapun
-
Sulit Tidur? Coba Konsumsi 7 Makanan Ini Sebelum Beristirahat
-
Aksi Surya Insomnia Tambal Jalan Aspal Viral, Andre Taulany Beri Respons Kocak
-
Aksi Surya Insomnia Aspal Jalan Berlubang Viral, Pemkot Tangsel Kena Sindir
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Kenalan Apa Itu Transformasi Digital, dari Cara Kerja Manual ke Sistem yang Lebih Rapi
-
5 Hair Tonic untuk Atasi Ketombe dan Gatal, Kulit Kepala Jadi Lebih Sehat
-
5 Sepatu Jalan Lokal Murah Versi Dokter Tirta, Anti Pegal dan Kalcer Dipakai Bergaya
-
7 Rekam Jejak Dr Tyler Bigenho, Suami Aurelie Moeremans Ternyata Dokter Spesialis 'Kretek'
-
7 Sunscreen Tone Up di Indomaret untuk Cerahkan Wajah, Mulai Rp17 Ribuan
-
5 Cat Rambut yang Ampuh Tutupi Uban di Alfamart, Harga Mulai Rp14 Ribuan
-
5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
-
5 Merek Vitamin B Complex Terbaik untuk Jaga Energi dan Saraf Usia 45 ke Atas
-
5 Fakta Keluarga Manohara Odelia Pinot, yang Kini Putus Hubungan dengan Sang Ibunda
-
5 Toner Centella Asiatica Murah Alternatif SKIN1004, Hilangkan Chicken Skin dan Tenangkan Kulit