Suara.com - Tanggal 25 Desember merupakan hari spesial bagi umat kristiani di berbagai negara yang dikenal sebagai perayaan Natal.
Berbagai public area pun berdandan dengan hiasan Natal yang meriah. Di berbagai sudut mal misalnya, dengan mudahnya kita temui pohon Natal lengkap dengan sinterklas semakin menambah syahdu perhelatan momen spesial ini.
Tak hanya hiasan Natal yang meriah, aneka sajian khas Natal pun disiapkan untuk menemani momen berkumpul bersama keluarga terdekat. Tradisi santapan khas natal ini pun ada di berbagai negara. Seperti apa saja? Berikut lanjutan dari sajian khas Natal yang ada di berbagai negara:
6. Panettone dari Italia
Panettone adalah makanan khas Natal yang menjadi salah satu maskot bagi kota Milan, Italia. Kue ini berbentuk kubah dengan tinggi sekitar 30 cm yang disajikan saat natal. Panettone merupakan fruitcake yang berisi manisan jeruk, kismis, dan manisan lemon.
Kekhasan dari menu yang hanya disajikan saat Natal ini adalah adonannya yang berasal dari dough yang diasamkan. Tak heran proses pembuatannya membutuhkan waktu yang lama. Di Italia, Panettone biasa disajikan dalam bentuk irisan ditemani dengan Crema Mascarpone. Selain itu, Panettone sangat pas jika dinikmati sembari menyeruput cokelat panas.
7. Yule Log dari Prancis
Yule log merupakan kue tradisional khas Natal dari Prancis yang sengaja dibentuk menyerupai batang kayu. Hal itu dikarenakan Yule Log dianggap sebagai replika dari batang pohon yang biasa diletakkan diperapian dan dijadikan sebagai pohon Natal. Jika di Indonesia Yule Log bisa diibaratkan seperti cake bolu gulung.
8. Chile en Nogada dari Meksiko
Setiap Natal tiba, makanan yang hampir selalu terhidang di meja makan adalah Chiles en Nogada. Menu makanan ini terdiri dari daging yang sudah
dimasak yang disajikan dalam Poblano Pepper. Untuk menyempurnakan rasanya, menu ini dihidangkan bersama saus krim kacang walnut dan dihiasi taburan biji buah delima di atasnya.
9. Stollen dari Jerman
Stollen adalah cake tradisional Natal dari Jerman yang terdiri buah kering, marzipan yang ditaburi gula putih halus lalu dipanggang. Fruit cake ini memiliki bentuk panjang dan agak lonjong, serta bergelombang di bagian tengah yang melambangkan bayi Yesus dalam lapisan kain. Warga Jerman sendiri sering menjadikan menu ini sebagai hampers bagi sanak saudara ataupun klien bisnis.
10. Bubur Sochivo dari Rusia
Di Rusia, saat malam Natal, ada tradisi baru makan sampai menunggu bintang pertama terbit di langit. Makanan yang pertama kali mereka makan yakni Bubur Sochivo yang dibuat dari gandum, madu, buah- buahan, dan kacang. Letak uniknya pada zaman dulu orang-orang Rusia memiliki tradisi melempar satu sendok bubur sochivo ke langit-langit rumah mereka. Jika menempel itu berartinya mereka akan mendapat keberuntungan.(Goodtoknow.co.uk)
Berita Terkait
-
Bimas Kristen dan Katolik Gelar Festival Kasih Nusantara 2025, Perkuat Solidaritas di Momen Natal
-
23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 29 Desember 2025, Ada Paket Hadiah Natal Pemain 106-112 dan Gems
-
Kejutan Ruben Onsu Jadi Kado Natal Terindah untuk Betrand Peto
-
Bahlil Sebut Stok BBM RI Aman 20 Hari Kedepan
-
Isinya Bikin Salfok, Hotman Paris Pamer Hampers Natal dari Prabowo
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
7 Sampo Selsun untuk Atasi Ketombe dan Rambut Rontok, Mana yang Paling Efektif?
-
6 Shio Paling Banyak Cuan Pada 3 Januari 2026
-
5 Rekomendasi Body Spray untuk Atasi Jerawat Punggung, Mulai dari Rp 70 Ribuan
-
5 Sunscreen untuk Pria yang Nggak Bikin Wajah Abu-Abu, Nyaman Dipakai Harian
-
7 Vitamin Penambah Nafsu Makan untuk Dewasa Paling Ampuh, Harga Mulai Rp9 Ribuan
-
5 Sepatu Nike Ori Diskon hingga 75 Persen di JD Sports, Harga Promo Jadi Rp300 Ribuan
-
Waspada! Ini 12 Gejala Super Flu pada Anak, Virus Mulai Merebak di Indonesia
-
5 Calming Spray untuk Atasi Jerawat Meradang saat Aktivitas di Luar
-
5 Rekomendasi Walking Shoes Lokal Murah 2026: Mulai Rp100 Ribuan, Cocok Buat Gaji UMR
-
5 Pasta Gigi Murah untuk Memutihkan Gigi, Cocok untuk yang Suka Ngopi dan Merokok