Suara.com - Siapa bilang kebahagiaan tidak bisa dicari? Banyak dari kita yang sering kali merasa tidak bahagia dalam hidup mereka.
Padahal kebahagiaan itu bisa didapat dengan cara yang sangat sederhana. Mulailah dari keluarga Anda.
Berikut beberapa kebiasaan dari keluarga bahagia:
1.Makan bersama
Seperti ungkapan, ‘Sebuah keluarga makan bersama dan tinggal bersama’, begitulah yang ada di dunia nyata. Sebuah penelitian menyebutkan bahwa keluarga yang sering menghabiskan waktu bersama, setidaknya sekali dalam sehari, lebih bahagia ketimbang mereka yang sering makan secara terpisah. Makan bersama dengan keluarga, berarti Anda juga akan berbagi cerita dengan anggota keluarga.
2. Saling menyapa sembari tersenyum
Tidak peduli pagi atau malam hari, sesama anggota keluarga saling menyapa keluarga Anda dengan senyum di wajah. Kebiasaan tersenyum ini akan menular dari satu ke anggota keluarga lainnya dan memberikan energi positif terhadap seluruh anggota keluarga.
3.Berbicara lebih banyak ketimbang menonton televisi
Tentu saja menonton televisi adalah salah satu kenikmatan dan hiburan di rumah. Tetapi keluarga yang bahagia akan lebih sering menghabiskan waktu dengan berdiskusi satu sama lain ketimbang terpaku di depan televisi.
4.Berlibur bersama
Kebersamaan menjadi hal penting bagi keluarga bahagia. Merencanakan libur bersama dan menghabiskan waktu bersenang-senang akan semakin membuat ikatan emosional antar anggota keluarga semakin kuat.
5.Tidak menyembunyikan apa pun
Hal yang tidak kalah penting dalam sebuah keluarga yang bahagia adalah saling berbagi cerita dan tidak menyembunyikan sesuatu. Mereka adalah orang-orang yang dapat selalu diandalkan saat salah seorang anggota keluarga mengalami masalah.
Jadi, apakah Anda termasuk keluarga bahagia?
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Siapa Ibu Joshua Suherman? Disebut Jadi Penyelamat Aurelie Moeremans di Broken Strings
-
Silsilah Keluarga Hesti Purwadinata yang Diancam usai Dukung Aurelie, Bukan Keturunan Sembarangan
-
Ini Penampakan Tato Bulu Aurelie Moeremans Bikinan Bobby, Penyesalan Terbesar hingga Jijik
-
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
-
Biodata dan Agama Hesti Purwadinata, Diancam usai Dukung Aurelie Moeremans
-
Momen Aurelie Moeremans Hapus Tato Bikinan Bobby yang Membuatnya Gagal Ikut Puteri Indonesia
-
Cara Mencuci Sepatu Kanvas Putih, Kinclong seperti Pertama Beli
-
5 Sepatu Running Sekelas Asics Novablast Versi Murah, Cushion Nyaman dan Empuk
-
Urutan Hair Care untuk Menghilangkan Uban Usia 40 Tahun ke Atas
-
Terpopuler: Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans hingga Sepatu Jalan Kaki Terbaik